Target Besar Persik Kediri Sebelum Bertandang ke Persib Bandung

Sepak Bola89 Dilihat

Score – Ini menjadi laga kedua Persik Kediri di bulan Desember setelah sebelumnya bermain seri melawan Dewa United di Stadion Brawijaya, Kediri pada Sabtu (2/12/2023).

Hasil itu dianggap kurang maksimal.

Pasalnya Persik Kediri bermain di depan suporternya sendiri dan memiliki banyak peluang.

Menurutnya anak asuhnya berhasil menguasai pertandingan lebih dari 60 persen.

“Laga kemarin kami terlalu banyak menyia-nyiakan peluang yang ada.”

“Ini jadi evaluasi bagi kami untuk laga mendatang.” kata Marcelo.

Penyelesaian akhir menjadi pekerjaan rumah bagi Persik Kediri.

Marcelo Rospide akan menerapkan beberapa latihan khusus untuk memperbaiki hal tersebut.

“Kami akan lakukan latihan agar pera pemain bisa tampil lebih efektif.”

“Satu tembakan, satu gol akan lebih baik buat kami,” tambahnya.

Sedangkan bermain tandang melawan Persib Bandung tentu bukanlah hal yang mudah.

Persib Bandung yang saat ini menempati posisi kedua dengan 39 poin masih belum terkalahkan dalam 14 pertandingan mereka.

Akan tetapi Persik Kediri datang dengan semangat ingin menembus lima besar.

Persik Kediri yang saat ini berada di peringkat ketujuh dengan 30 poin hanya berjarak dua angka dari Rans Nusantara FC diperingkat kelima.

Sisa pertandingan di bulan Desember ini, Macan Putih akan menghadapi dua lawan berat.

Setelah bertamu ke Persib Bandung, Persik Kediri akan menjamu PSM Makassar pada Senin (18/12/2023).

Tanpa melihat lawan yang akan dihadapi, Marcelo Rospide memiliki target untuk menyapu bersih sisa laga yang ada.

“Kami ingin menyapu bersih laga tersisa dengan kemenangan,” pungkasnya.

Baca Juga  Hasil Laga Play-Off Liga 2 - Persiba dan Kalteng Putra Terancam Degradasi ke Liga 3 Pekan Depan