Striker Semen Padang FC Cedera Hamstring Padahal Perannya Sangat Dibutuhkan

Striker Semen Padang FC Cedera Hamstring Padahal Perannya Sangat Dibutuhkan

SCORE.CO.ID – Menjelang Liga 2 dibuka pada 9 September mendatang, Semen Padang menjadi salah satu klub yang sedang was-was karena pemain pentingnya mengalami cedera hamstring.

Meski musibah menerpa, tapi Semen Padang FC menjadi salah satu tim yang bisa sedikit bernafas lega sebelum memasuki masa jeda kompetisi BRI Liga 1 2024/25 momen FIFA Match Day. Itu karena Kabau Sirah akhirnya mampu mencatat kemenangan perdananya di musim ini pada pekan ketiga lalu.

Sebelumnya, pada dua laga pertamanya, Semen Padang harus menelan kekalahan yakni 1-3 atas Borneo FC Samarinda dan 0-2 dari Bali United FC. 

Dan akhirnya, kemenangan yang dinantikan datang juga pada pekan ketiga usai menaklukkan PSS Sleman dengan skor 1-0 di Stadion STIK, Jakarta, Senin (26/8) lalu. 

Hanya saja dibalik kemenangan yang didapat, sempat tersirat kekhawatiran karena striker andalan, Kenneth Ngwoke harus ditarik keluar di menit ke-41. 

Pemain asal Nigeria itu harus terkapar akibat cedera hamstring kaki kiri beberapa saat setelah dia berusaha untuk menjangkau bola rebound dari tendangan Bruno Dybal yang terkena mistar gawang PSS. 

Kenneth Ngwoke menjadi pemain penting Semen Padang karena dia adalah striker yang memborong dua gol yang sudah dicetak oleh timnya di tiga laga pertama musim ini. Selain gol ke gawang PSS, Ngwoke juga mencetak gol ke gawang Borneo FC. 

Beruntung, cedera yang dialami Ngwoke ternyata tidak berkategori serius. “Kenneth (Ngwoke) mengalami cedera hamstring, dia butuh istirahat dan pemulihan. Dia harus istirahat sekitar 10 hari,” kata pelatih Semen Padang, Hendri Susilo, Minggu (1/9).

Jika pemulihan Ngwoke berjalan sesuai yang diinginkan, tentu ini berarti dia sudah bisa kembali dimainkan pada laga pekan keempat nanti. 

Baca Juga  Beto Goncalvez Pede Ingin Bantai Persiraja di Semi Final Liga 2

Sesuai jadwal, Semen Padang akan menjalani laga tandang melawan sesame tim promosi, Malut United FC pada Jumat (13/9) mendatang. 

Pada klasemen sementara, Semen Padang saat ini ada di peringkat ke-11 dari 18 kontestan dengan mengumpulkan tiga poin hasil dari sekali menang dan dua kali kalah.

Musim baru di Liga 2 menjadi target tersendiri bagi Kabau Sirah untuk setidaknya bisa masuk dalam posisi 5 besar.