UCL 2024 Tidak Ditayangkan di TV, Berikut Link Live Streaming Gratisnya

UCL 2024 tidak ditayangkan lagi di televisi baik swasta maupun nasional

SCORE.CO.ID – UEFA Champions League akan dimulai dinihari tetapi sayangnya tidak ada saluran televisi nasional yang menayangkan turnamen bergengsi untuk klub tahunan ini.

Kita tahu bahwa Indonesia adalah negara Gila Bola yang tak punya pemegang hak siar UCL musim 2024/2025.

Siaran Liga Champions UEFA pertama kali tayang di televisi lokal Indonesia pada tahun 1993. Pada waktu itu, pertandingan UCL ditayangkan oleh stasiun televisi RCTI.

Selama bertahun-tahun, hak siar UCL di Indonesia berpindah-pindah ke berbagai stasiun televisi. Hingga ke SCTV.

Setelah 31 tahun, di tahun 2024 untuk kali pertama tidak ada TV lokal yang memegang hak siar di Indonesia.

Hak siar resmi di Indonesia dimiliki Bein Sport, perusahaan asal Qatar.

Meski bisa diakses streaming, platform berbayar atau bahkan ilegal, rasanya aneh aja hilang dari TV lokal setelah 31 tahun eksis.

Padahal musim ini UCL hadir dengan format baru yang membuat pertandingan akan jauh lebih banyak dengan dimainkan dalam dua waktu yg berbeda selama sehari.

Pertandingan pertama akan dimulai malam ini, Arsenal baru bertanding pada hari Jumat dinihari menghadapi Atalanta. 

Bahkan diprediksi turnamen ini lebih bergengsi dari musim sebelumnya karena pesertanya sangat banyak.

Sayangnya ada beberapa alasan mengapa UCL 2024 tidak tayang di televisi nasional.

Itu kami lansir dari SportBusiness melalui artikel berjudul “EXCLUSIVE: BEIN SPORT to Hold Uefa Club Rights in All its Asian Markets”, yang terbit pada 19 Juni 2024 lalu, beIN Sports dipastikan telah mengamankan hak siar Kompetisi UEFA Club musim 2024-2027 untuk sejumlah wilayah Asia Pasifik.

Menurut informasi dari laman resmi beIN Sports Indonesia bahwa UEFA akan memberikan layanan berbayar yang berarti seluruh laga UCL menjadi saluran olahraga premium.

Maksimal batas yang diberikan selama tiga musim, dan yang berarti selama tiga musim ke depan, Indonesia belum kebagian mendapat hak siar gratis dari UEFA.

Saat ini untuk menonton UCL 2024 bisa kamu saksikan di video, dan situs kami untuk tayangan livescore.

Exit mobile version