Transfer Terburuk Liga Inggris Sepanjang Sejarah

Transfer Terburuk Liga Inggris Sepanjang Sejarah

Liga Premier League yang memang dikenal oleh banyak orang sebagai liga terbaik di dunia saat ini telah menjadi pelabuhan bagi banyak pemain bintang sepak bola di dunia.

Dari tahun ke tahun para pesepak bola dari berbagai negara silih berdatangan untuk merasakan atmosfer sekaligus ingin menguji diri untuk merasakan kompetisi Liga Inggris.

20231005 125939 SCORE.CO.ID

Meskipun demikian, perjalanan tahun ke tahun ada saja klub-klub di premier league yang seringkali membuat kesalahan perekrutan dalam bursa transfer mereka.

Bahkan, sebagian dari klub tersebut mengalami kerugian yang cukup besar akibat membeli pemain dengan harga yang sangat tinggi, namun akhirnya pemain tersebut minim kontribusi.

Mungkin nama-nama seperti Kevin De Bruyne, Cristiano Ronaldo, N’Golo Kante, dan Bruno Fernandez semuanya berhasil membenarkan biaya transfer mereka yang besar dengan menunjukan kontribusi bahkan prestasi mereka di klub masing-masing dalam beberapa tahun terakhir.

Selain nama-nama diatas yang diklaim sukses setelah pindah ke Premier League, namun kalian tidak akan melupakan pemain seperti Andy Carroll, Danny Drinkwater,dan Fernando Torres.

Mereka yang ditransfer dengan bandrol yang sangat tinggi tetapi nyatanya semuanya gagal dan membuktikan bahwa nilai transfer mereka yang besar belom tentu mampu memberikan prestasi yang besar untuk klub barunya yang ia bela.

Kali ini kita akan membahas transfer pemain yang gagal di liga Inggris sepanjang sejarah. Berikut adalah daftar transfer terburuk Liga Inggrid sepanjang sejarah.

1. Eliaquim Mangala ( FC Porto ke Manchester City )

Bagi penggemar The Citizen mungkin kalian tidak akan melupakan yang namanya Eliaquim Mangala.

Meskipun dirinya mendapatkan sambutan selama membela FC Porto, penampilan Eliaquim Mangala tidak berjalan mulus di Premier League bersama Manchester City.

Dia tidak dapat memberikan penampilan yang memuaskan bersama The Citizen berbeda ketika dirinya membela FC Porto.

Eliaquim Mangala ditebus Manchester City dari FC Porto dengan harga yang cukup tinggi yaitu 32 Juta Ponds (RP 637 Milliar)

The Citizen akhirnya memutuskan memberikan sang pemain untuk meninggalkan Stadion Etihad pada juni 2019 secara permanen dengan bergabung ke klub Laliga yaitu Valencia. Dimana dirinya akan meneruskan perjalanan karirnya di spanyol.

 2. Fernando Torres (Liverpool to Chelsea)

Sebuah saga transfer yang memberikan gelombang kejutan kepada sepak bola Inggris.

Dengan kepindahan sang mega bintang Liverpool yakni Fernando Torres yang memutuskan untuk hijrah ke tim kuat Premier League yaitu Chelsea.

Kedatangan Fernando Torres diharapkan membawa pengaruh besar bagi Chelsea untuk memperebutkan gelar Premier League karena dirinya dibandrol seharga 50 Juta Pounds atau senilai dengan Rp 996 Milliar dari Liverpool pada musim panas 2011.

Namun penampilannya memburuk ketika bermain untuk Chelsea, dirinya hanya mampu mencetak 45 gol dalam 172 pertandingan bersama The Blues.

 3. Andy Caroll (Newcastle United to Liverpool)

Andy Carroll yang diplot oleh Liverpool untuk menggantikan peran Fernando Torrrs untuk berduet bersama Luis Suarez tidak sesuai harapan manajemen Liverpool.

Andy Carroll yang gagal membentuk chemistry yang kuat bersama Luis Suarez tampaknya membuat para penggemar kecewa dengan dirinya.

1 6 SCORE.CO.ID

Dibandrol seharga 35 Juta Pound atau senilai dengan Rp 697 Milliar dari Newcastle dicap gagal oleh sejumlah pengamat sepakbola Inggris.

Dirinya tidak dapat memberikan penampilan yang baik seperti di Newcastle sebelumnya.

Setelah hanya mencetak 6 gol di liga dalam 44 penampilannya bersama The Reds, Andy Carroll akhirnya dilepas oleh manajemen Liverpool ke West Ham United pada tahun 2013 dengan biaya yang dilaporkan menyentuh angka 15 Juta Pounds (Rp 299 Milliar).

Exit mobile version