Top Skor Liga 1 Sementara Musim 2024/2025 Versi SCORE.CO.ID

Top Skor Liga 1 Sementara Musim 2024/2025 Versi SCORE.CO.ID
Daftar top skor liga 1 sementara versi score.co.id , (c) SCORE.CO.ID/T

SCORE.CO.ID – Setiap striker yang bermain di BRI Liga 1 berlomba-lomba untuk menjadi pencetak gol atau disebut top skor terbanyak. Tapi sayangnya hal ini perlu dilakukan konsisten. Kenapa?

Meraih gelar “top skor liga 1” bukan hanya memiliki skill dan insting mencetak gol, tetapi memerlukan konsisten yang luar biasa.

Bila mengingat musim 2023/2024, David Da Silva berhasil meraih gelar top skor liga 1 dengan mencetak 29 gol dari 34 pertandingan. Diikuti oleh 23 Gol dari Flavio Silva Persik Kediri dengan menjadi runner up.

Saat memasuki pertengahan ke-15, striker yang disapa DDS ini terus kebut angka top skornya dari 14 gol sampai 20 gol dalam 9 hari saja. Lalu bagaimana tahun ini?

Top Skor Liga 1 Sementara Musim 2024/2025 

Situs kami merangkum daftar top skor liga 1 sementara.

PeringkatNama Top Skor Liga 1 SementaraAsal KlubJumlah Gol
1Nelmin HeljetaPSM Makassar4
2Mousa SidibePersis Solo3
3Privat MbargaBali United3
4Tyronne D. PinoPersib Bandung3
5Bruno MorreiraPersebaya Surabaya3
6Gustavo AlmeidaPersija Jakarta3
7Dimas DrajadPersib Bandung2
8Hokky CarakaPSS Sleman2
9Egy Maulana VikriDewa United2
10Stefano LilipalyBorneo FC1

Jumlah gol yang telah dilesatkan bisa bertambah seiring pekan demi pekan Liga 1 berjalan, dan tentu akan di-update di postingan baru untuk gelar Top Skor Akhir bila pekan telah berakhir.

Peta Persaingan Striker Timnas

Musim 2024/2025 bisa menjadi musim yang baik bila striker timnas diatas menambah jumlah gol lagi untuk masuk ke top skor liga 1 sementara.

Ini pasca mendapat pelatihan intensif dari pelatih striker timnas, Yeom Ki-Hun.

Secara pergerakan, kepercayaan diri, penempatan posisi dan Shots On Target. Hokky dan Sananta mengalami peningkatan yang sangat pesat.

Baca Juga  Mandul Gol, Stefano Beltrame Siap Didepak Persib Bandung Musim Depan

Mungkin sudah saatnya klub-klub di Liga 1 mendatangkan seorang pelatih khusus striker untuk melengkapi staff pelatih mereka, karena efeknya sangat signifikan terutama bagi striker-striker muda Lokal.

Bila digabungkan dengan pekan ke-34 atau saat Liga 1 berakhir, seharusnya striker timnas ini bisa menambah jumlah gol setidaknya 18 gol lagi.

Tapi ini menjadi hal sulit bila bentrok dengan jadwal Timnas yang sedang fokus di Kualifikasi Piala Dunia 2026 kecuali baik Egi, Hokky, Dimas, mereka tidak dimainkan oleh Shin Tae-yong, pastinya peluang menjadi top skor liga 1 akan semakin terbuka lebar.