Top Skor Kualifikasi Euro 2024 – Cetak 1 Gol dengan Kaki Lemah, Cristiano Ronaldo Selevel dengan Si Pengkhianat Inter Milan

Top Skor Kualifikasi Euro 2024 – Cetak 1 Gol dengan Kaki Lemah, Cristiano Ronaldo Selevel dengan Si Pengkhianat Inter Milan

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Cristiano Ronaldo kembali beraksi bersama timnas Portugal.

Kali ini, CR7 memperkuat Selecao das Quinas menghadapi timnas Liechtenstein pada matchday ke-9 Grup J Kualifikasi Euro 2024.

Mentas di Rheinpark Stadium, Vaduz, Jumat (17/11/2023) dini hari WIB, Ronaldo membukukan satu gol dalam kemenangan 2-0 Portugal atas Liechtenstein.

Gol tersebut ia cetak di awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-46.

Menariknya, Ronaldo menciptakan gol pembuka timnas Portugal itu dengan kaki kiri yang merupakan kaki lemahnya.

Prosesnya berawal dari umpan terobosan Diogo Jota yang berhasil membelah penjagaan dua bek musuh.

Ronaldo berhasil menerima umpan tersebut dengan satu sentuhan.

Berada di dalam kotak penalti, superstar Al Nassr itu lalu melesatkan tembakan keras dengan kaki kiri ke jala bagian atas.

Sementara itu, gol Portugal lainnya dicetak oleh Joao Cancelo pada menit ke-57.

Cancelo mencetak gol melalui tembakan dari sudut sempit setelah mengecoh kiper lawan yang maju dari sarangnya.

Bagi Ronaldo, tambahan satu gol membuat dirinya kini menyamai perolehan gol bomber timnas Belgia, Romelu Lukaku, selaku top skor sementara Kualifikasi Euro 2024.

Lukaku sendiri harus rela berbagai tempat dengan Ronaldo di puncak daftar top scorer Kualifikasi Euro 2024.

Belgia baru akan menjalani laga kualifikasi pada Minggu (19/11/2023) saat melawan Azerbaijan.

Adapun dalam partai uji coba teranyar, Lukaku absen saat Belgia bentrok dengan Serbia di Stadion King Power at Den Dreef (15/11/2023).

Penyerang yang kini dianggap sebagai pengkhianat oleh tifosi Inter Milan itu dikabarkan diistirahatkan oleh pelatih Domenico Tedesco karena baru saja menjalani pertandingan yang intens bersama AS Roma.

Meski tanpa Lukaku, Setan Merah tetap berhasil memetik kemenangan atas Dusan Vlahovic cs.

Baca Juga  10 Pemain Terbaik Dunia Versi IFFHS, Haaland Akhirnya Balas Dendam kepada Messi

Belgia menang tipis 1-0.

Gol semata wayang mereka dicetak oleh Yannick Carrasco (2′).

Berikut daftar top skor sementara Kualifikasi Euro 2024:

10 gol – Romelu Lukaku (Belgia), Cristiano Ronaldo (Portugal)

7 gol – Rasmus Hojlund (Denmark), Harry Kane (Inggris), Scott McTominay (Skotlandia)

6 gol – Zeki Amdouni (Swiss), Erling Haaland (Norwegia), Kylian Mbappe (Prancis)