Tiga Serangkai Ducati Terbelah pada MotoGP 2024, Bos Veteran Paolo Ciabatti Mundur

Tiga Serangkai Ducati Terbelah pada MotoGP 2024, Bos Veteran Paolo Ciabatti Mundur

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Ducati tak hanya terkenal akan pembalap dan motornya yang bertalenta dan hebat.

Salah satu daya tarik tim asal Borgo Panigale, Italia itu juga adalah bagaimana kekompakan dari para petinggi mereka.

Sudah bukan rahasia lagi bahwa Ducati erat kaitannya dengan tiga serangkai bos yang masing-masing punya kharisma dan karakteristik tersendiri.

Mereka adalah Gigi Dall’Igna (General Manager Ducati), Paolo Ciabatti (Direktur Olahraga Ducati) dan Manajer Tim Ducati (Davide Tardozzi).

Dall’Igna dengan kecerdasan, rasionalitas dan keramahannya.

Paolo Ciabatti dengan kesan senyum dingin dan penuh misteri serta terkadang sedikit sarkas.

Serta Tardozzi yang sering terlihat eksplosif dan mudah menunjukkan bagaimana situasi perasaannya melalui raut wajah.

Sayangnya, mulai MotoGP 2024, tiga serangkai petinggi ikonik Ducati itu tak akan bisa terlihat kompak lagi dalam memantau balapan di arena paddock.

Semua berawal dari peluncuran mega-proyek motocross baru Ducati pada 2024, yang kini berdampak besar bagi manajemen tim mereka.

Dan Ciabatti telah memutuskan untuk mengambil peran baru sebagai Manajer Umum Divisi Off-Road Ducati.

Ducati bakal mengikuti kejuaraan motocross Italia pada tahun depan, sebelum nantinya akan resmi debut pada MXGP 2025.

Penunjukkan manajer berusia 66 tahun itu sebagai pemimpin divisi baru mungkin terlihat ‘aneh’. Namun Ciabatti memang pada dasarnya juga memiliki kecintaan pada balapan off-road.

Bukan itu saja, pengalamannya sebagai pemimpin divisi penting juga sudah sangat melimpah.

Ia telah menjadi bagian dari Ducati selama hampir 30 tahun sejak pertama kali bergabung pada 1997 silam. Perannya sangat krusial dalam mengembangkan Ducati hingga seperti sekarang.

10 Tahun mengambil peran kendali proyek World Superbike, lalu sempat memimpin produksi motor balap sebagai Direktur Oahraga Infront, sebelum kembali ke Ducati pada 2013.

Baca Juga  Hoaks! Presiden FIFA marah karena JIS banjir, sebut Indonesia tidak pantas adakan Piala Dunia

Sejak itu, Ciabatti juga berperan dalam melejitnya Ducati di ajang MotoGP, mulai dari mendatangkan Andrea Dovizioso sampai Francesco Bagnaia.

Posisi Ciabatti pada MotoGP 2024 nanti akan digantikan oleh Mauro Grassili yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Marketing dan Sponsorship.

Dengan kata lain, Grassili mulai harus terbiasa menghadapi media dan disorot kamera selama balapan bergulir.