Thomas Doll Yakin The Jakmania akan Datang Dukung Persija di Kandang Bhayangkara FC

Thomas Doll Yakin The Jakmania akan Datang Dukung Persija di Kandang Bhayangkara FC

Thomas Doll Yakin The Jakmania akan Datang Dukung Persija di Kandang Bhayangkara FC

Score – Dengan perolehan 9 poin dari 1 kemenangan dan 6 kali hasil imbang, The Guardian langgeng menjaga dasar klasemen, posisi ke-18.

Bahkan dalam lima pertandingan terakhir pun Bhayangkara tak alami kemenangan sekali pun.

Sementara Persija, hingga pekan ke-19 lalu berhasil bertengger di peringkat ke-8 dengan 26 poin.

Akan bertemu dengan tim papan bawah, tak lantas buat Macan Kemayoran meremehkan pertandingan tersebut.

Namun dengan berbekal raih kemenangan dalam dua laga berturut-turut, Persija tentu ingin melanjutkan tren positifnya.

Terlebih apabila berhasil meraih 3 poin penuh dari tuan rumah, tim baru Gustavo Almeida itu berpotensi naik klasemen menikung posisi Barito Putera.

Laga tandang kali ini akan sedikit berbeda, meski bertajuk away, pertandingan ke-20 Persija ini akan terasa kandang.

Mengingat laga antara tim berbeda papan itu akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (27/11/2023) pukul 19.00 WIB.

Bahkan dari 10 laga kandang yang telah dilakoni Persija musim ini, delapan di antaranya dimainkan di Stadion Patriot Candrabhaga.

Dengan modal tersebut, pelatih Persija Thomas Doll menganggap tak akan perubahan yang signifikan meski ini adalah partai tandang.

Bahkan bisa dikatakan terkait karakteristik stadion pun bisa dijamin Rizky Ridho dkk sudah memahaminya.

“Kami akan melangsungkan laga tandang pada Senin (27/11/2023),” buka Thomas Doll dilansir dari laman resmi Persija Jakarta.

“Tapi laga tandang kali ini sedikit berbeda karena Stadion Patriot merupakan kandang kami juga.”

“Jadi saya rasa tidak ada perbedaan besar untuk laga melawan Bhayangkara FC nanti.”

“Laga ini akan menjadi laga tandang rasa kandang,” tambahnya.

Sementara itu dengan bermain di area pendukungnya, coach Thomas juga percaya bahwa Jakmania akan muncul untuk mendukung timnya.

Baca Juga  Gelandang Real Madrid Harga Rp 1 Triliun Marah Dijadikan Bek

Yang mana dalam kesempatan sebelumnya pelatih asal Jerman itu juga menyampaikan bahwa sejatinya Macan Kemayoran akan selalu butuh Jakmania.

Meskipun dalam peraturan Liga 1 memang hal tersebut telah dilarang, di mana tim tamu tidak diizinkan untuk mendatangkan suporter.

Selain itu guna menghindari hal yang tidak ndiinginkan laga Bhayangkara FC Vs Persija Jakarta ini digelar tanpa penonton.

“Saya pikir karena kami akan bertanding di Stadion Patriot,” kata Thomas Doll.

“Jakmania akan muncul untuk mendukung kami.”

“Saya tahu tidak akan ada penonton, tapi saya percaya mereka akan muncul untuk mendukung kami di sekitar stadion,” pungkasnya.