Sportel Bali Triathlon 2024 suguhkan pemandangan indah alam Jimbaran

Score – Acara Sportel Rendez-vous Bali 2024 yang akan digelar pada tanggal 21-25 Februari 2024 menghadirkan serangkaian acara menarik, salah satunya adalah kompetisi triathlon yang akan diselenggarakan pada hari terakhir sebagai acara penutup.

Mengusung nama Sportel Bali Triathlon 2024, lomba tersebut akan dilaksanakan di kawasan Jimbaran, Bali. Para peserta disuguhkan serta diajak menjelajahi pemandangan indah alam Bali sambil bersaing dalam kompetisi yang menantang untuk meraih gelar juara.

“Sportel Bali Triathlon 2024 di Jimbaran, Bali adalah perwujudan gemerlapnya triathlon yang bersatu dengan keindahan alam, menciptakan momentum luar biasa untuk mempromosikan gaya hidup sehat dan menetapkan Indonesia sebagai destinasi wisata olahraga yang eksklusif,” kata Direktur Utama Transvision PeterF. Gontha dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Senin.

Transvision digaet sebagai mitra kerja sama oleh Monaco Mediax dalam menggelar Sportel Rendez-vous Bali 2024. Sportel Bali Triathlon 2024 sendiri merupakan hasil kolaborasi antara Transvision, Pandara Sports, dan Java Festival Production.

Seri Sportel Bali Triathlon 2024 akan dimulai dengan disiplin berenang di perairan Pantai Intercontinental Jimbaran yang akan ditempuh dalam jarak sepanjang 1,5 kilometer untuk kategori standard dan 750 meter untuk kategori sprint.

Selanjutnya, para peserta akan melanjutkan dengan bersepeda mengikuti rute yang meliputi resor Intercontinental Jimbaran, Jalan Uluwatu, Jalan Ngurah Rai, dan kembali lagi ke Intercontinental Jimbaran. Jarak yang ditempuh adalah sejauh 40 kilometer untuk kategori standard dan 20 kilometer untuk kategori sprint.

Rangkaian kompetisi tersebut akan disempurnakan dengan disiplin lari dengan rute yang melibatkan Pantai Jimbaran, Jalan Bukit Permai, Jalan Karang Mas, Jalan Bukit Permai, dan kembali lagi ke Pantai Jimbaran. Total jarak lari sejauh 10 kilometer untuk kategori standard dan 5 kilometer untuk kategori sprint.

“Saya yakin potensi triathlon tak hanya memperkaya pengalaman olahraga, tetapi juga membuka peluang pendapatan melalui pariwisata olahraga, sekaligus memberikan kontribusi signifikan dalam meningkatkan citra Indonesia sebagai destinasi utama bagi para pecinta olahraga di seluruh dunia,” kata Peter.

Terdapat tiga paket pilihan bagi para peserta, yaitu Sprint Distance dengan harga Rp2.063.000, paket Standard Distance seharga Rp2.635.000, dan paket Standard Distance Relay seharga Rp5.265.000. Harga tersebut sudah termasuk untuk mendapatkan medali pemenang atau finisher serta race pack eksklusif.

Kompetisi triathlon ini terbuka untuk semua peserta dengan beragam usia dan pengalaman. Para peserta bisa mendaftar melalui laman resmi Sportel Bali Triathlon 2024 dan juga berkesempatan memenangkan berbagai hadiah bernilai ratusan juta rupiah.

Diketahui, triathlon merupakan suatu olahraga serbaguna di mana atlet harus melewati tiga tahap yang berbeda, mulai dari terjun bebas ke dalam air hingga menaklukkan rute sepeda dan menyelesaikan rute di akhir.

Tidak hanya menjadi tantangan fisik yang menguji keberanian dan ketangguhan, triathlon juga memberikan berbagai manfaat kesehatan. Selain itu, pelakunya juga akan merasakan kepuasan dan prestasi pribadi yang luar biasa.

Exit mobile version