Score – Seperti diketahui, timnas Indonesia saat ini masih fokus memperbaiki aspek fisik.
Shin Tae-yong merancang program agar anak asuhnya bisa meningkatkan kondisi fisiknya hingga awal Januari nanti.
Selanjutnya, mereka akan diberikan latihan taktikal sekaligus untuk mempersiapkan pertandingan melawan Libya.
Saddil Ramdani menjelaskan bahwa skuad Garuda berlatih dengan motivasi yang tinggi.
Salah satunya karena di Turki dalam kondisi yang dingin dan pemain bisa menikmati program latihan yang diberikan tim pelatih.
Dia juga setuju dengan sesi latihan fisik di gym untuk meningkatkan kebugaran pemain.
“Kondisi hari ini sangat baik dan suasana sangat indah dan sejuk.”
Pemain asal Sabah FC ini juga berharap semua pemain skuad Garuda bisa mematuhi aturan yang diberikan oleh Shin Tae-yong dan timnya.
Terutama terkait sesi latihan fisik karena mereka akan menghadapi lawan berat di Piala Asia 2023.
“Seperti yang coach sampaikan dan saya harap semua pemain bisa mematuhi yang diberikan pelatih untuk sesi latihan gym,” tegasnya.
Sementara itu, pelatih fisik timnas Indonesia, Shin Sang-gyu, menjelaskan bahwa sesi latihan di gym jadi aspek krusial.
Pasalnya, ini adalah kesempatan bagi pemain untuk memaksimalkan otot-otot kecil yang kurang maksimal.
Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan stamina pemain saat berada di pertandingan.
Apalagi, masalah stamina sering melanda skuad Garuda yang membuat rencana tim pelatih tidak berjalan dengan maksimal karena kondisi pemain yang mulai menurun jelang pertandingan berakhir.
Meski butuh waktu, TC di Turki ini diharapkan bisa memberikan dampak positif bagi semua pemain.
“Dalam waktu singkat ini, memang sulit juga untuk meningkatkan powernya langsung.”
“Tetapi memang otot-otot kecil yang dikembangkan, akan berdampak ke stamina pemain sekarang.”
“Saat ini stamina mereka sangat kurang, penguatan ini sangat penting.”
“Pemain punya potensi baik, maka dari itu kita latihan gym terus menerus,” ungkap Shin Sang-gyu.