Roy Keane: Bruno Harus Segera Mencabut Ban Kapten Manchester United, Loh Apa Salahnya?

Roy Keane: Bruno Harus Segera Mencabut Ban Kapten Manchester United, Loh Apa Salahnya?

SCORE.CO.ID – Kekalahan Manchester United atas Manchester City semalam memang menuai banyak sorotan, terutama bagi tim Man United.

Kekalahan yang diterima Setan Merah semalam merupakan kekalahan Setan Merah yang memalukan, itu juga membuat legenda Man United yakni Roy Keane meradang dan turut membicarakan kekalahan Setan Merah semalam.

Namun Roy Keane memiliki satu sorotan dalam kekalahan Man United atas Man City semalam, yaitu peran seorang kapten.

Dimana Roy Keane menyebut Bruno Fernandes tidak layak menjadi kapten dan harus segera mencopot posisi ban kapten Man United setelah penampilannya melawan Man City semalam.

Kehormatan setan merah seketika dihancurkan oleh Man City lewat dua gol Haaland dan satu gol dari Phil Foden.

Sebagai Kapten, sosok Bruno Fernandes di nilai tidak memiliki pengaruh positif kepada para rekan-rekannya. Ia justru mendapatkan kartu kuning dari wasit pada masa injury time babak kedua setelah dirinya menendang kaki Jeremy Doku.

Tidak hanya kali ini, mantan bintang Sporting CP ini juga sebelumya sempat di kritik karena prilakunya sebagai kapten utama Man United, terutama setelah Setan Merah dipermalukan Liverpool 7-0 di Anfield pada musim lalu.

Menjabat kapten utama sejak awal musim lalu untuk menggantikan sosok Hary Maguirre, penampilan Bruno Fernandes bersama Man United justru semakin menurun dan hanya sering melakukan protes terhadap wasit.

Kontribusinya selama menjabat sebagai kapten sangat berbanding terbalik di bandingkan dirinya ketika baru datang ke Old Trafford pada January 2020 silam.

Dengan penampilan dan sikapnya yang semakin hari tidak kondusif membuat Roy Keane ingin Bruno segera melepaskan ban kaptennya.

Komentar Roy Keane untuk Bruno Fernandes

Saat Roy Keane memberikan komentarnya di Sky Sports. Keane menyebut Erik Ten Haag telah membuat kesalahan dengan menunjuk Bruno Fernandez sebagai kapten utama Setan Merah.

Baca Juga  Gawat! 3 Pemain Liverpool Kontraknya Habis Akhir Musim 2024/2025

“Hal yang pertama akan saya lakukan setelah hari ini, saya telah mengawasinya lagi, saya akan melepaskan jabatannya sebagai kapten Manchester United, 100 persen” ucap Roy Keane dilansir dari laman 90 min.

“Saya paham ini merupakan keputusan besar untuk mereka mengganti kapten Harry Maguirre, tapi menjadikan Bruno Fernandes bukanlah kapten yang layak”.

“Saya berpikir dia adalah pemain bertalenta namun untuk ditunjuk sebagai kapten saya rasa dia tidak pantas” ucap mantan kapten setan merah tersebut.

“Saya sudah tahu kita sudah berdiskusi berkali-kali sebelumnya, kejadian di Liverpool tahun lalu, rengekannya, rintihannya, tangannya yang di angkat di atas, sungguh tidak bisa diterima. Setelah melihat kejadian hari ini, 100% saya akan langsung mencopot jabatan kapten darinya” lanjut Roy Keane.

Roy Keane menyebut Bruno Fernandes merupakan salah satu pemain bertalenta dan terbaik di Man United saat ini, namun karakter dan kepribadiannya berbanding terbalik dari apa yang dibutuhkan oleh seorang kapten.

Catatan Buruk

Selama awal musim ini, Bruno Fernandes telah memainkan 6 pertandingan tanpa satu pun gol untuk Manchester United.

Setelah membukukan 2 gol dan 2 assist bersama Man United di awal musim Liga Premier Inggris 2023 2024. Kartu kuning yang ia terima ketika Man United di permalukan Man City merupakan kartu kuning ke empatnya musim ini.

Itu artinya satu kartu kuning lagi, ia akan mendapatkan larangan bermain satu pertandingan di liga Premier Inggris.

brunofernandes8 20231030 0001 SCORE.CO.ID

Setelah di kalahkan Man City, Setan merah akan bertemu dengan Newcastle United di ajang Piala Carabao Cup.