Respons Indra Sjafri Soal Krisis Pemain Timnas Indonesia U24 Usai Ramadhan Sananta Tak Dilepas Persis

Respons Indra Sjafri Soal Krisis Pemain Timnas Indonesia U24 Usai Ramadhan Sananta Tak Dilepas Persis

3856054606 SCORE.CO.ID

ScorePIKIRAN RAKYAT – Pelatih Timnas Indonesia U24 Indra Sjafri angkat bicara terkait batalnya Ramadhan Sananta bergabung dengan tim untuk tampil di Asian Games 2023. Dia mengungkit klub Sananta, Persis Solo yang awalnya berkomitmen akan melepas pemain berusia 20 tahun itu.

Indra Sjafri mengatakan, awalnya ia sudah menyiapkan 22 pemain untuk perhelatan Asian Games . Termasuk Ramadhan Sananta yang sudah mengantongi izin dari Persis Solo untuk dipanggil.

“Dari hasil diskusi dan komitmen saya dengan klub, salah satunya Persis Solo, sebelumnya setuju memberikan pemain memperkuat timnas Asian Games . Untuk Persis Solo kita panggil hanya satu pemain, yaitu Ramadhan Sananta ,” kata Indra Sjafri, di Hangzhou, Minggu, 17 September 2023 malam.

ADVERTISEMENT

Indra menuturkan, saat itu dirinya dan manajemen Persis Solo bersepakat bahwa Ramadhan Sananta akan menyusul bergabung dengan timnas setelah membela timnya berlaga di pekan ke-12 melawan PSIS Semarang. Namun, Persis akhirnya tidak mengizinkan Sananta berangkat ke China.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions 2023-2024 Pekan 1, Ada AC Milan vs Newcastle dan Bayern Munchen vs Manchester United

“Atas Izin Persis Solo dan komitmen manajer, Persis menyetujui Sananta bergabung dengan permintaan bermain terlebih dulu melawan PSIS Semarang, di tanggal 16 September 2023. Kita setujui dan sepakat pemain yang bersangkutan berangkat menyusul ke Hangzhou tanggal 18 September 2023 dini hari,” tutur pelatih asal Sumatera Barat itu.

“Tapi akhirnya Sananta tidak dibolehkan berangkat. Padahal id card sudah diterbitkan oleh panitia Asian Games . Tiket keberangkatan ke Hangzhou juga sudah disiapkan untuk semua pemain yang menyusul dengan penerbangan tanggal 18 September dini hari pukul 00:15 WIB,” ujarnya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman PSSI.

Selain Sananta, kata Indra, ada empat pemain lain yang menyusul ke Hangzhou, yakni Dewangga, Ananda Rehan, Rachmat Irianto, dan George Brown. Sementara Bekham Putra (cedera) dan Kadek Arel (sakit) belum diberangkatkan.

Baca Juga: Prediksi Skor Barcelona vs Royal Antwerp di Fase Grup Liga Champions 2023-2024: Preview dan Starting Line-up

Indra mengungkapkan, dengan batalnya Sananta memperkuat Timnas Indonesia U24, dirinya tak bisa mendaftarkan pemain lain karena sudah terlanjur didaftarkan ke pihak penyelenggara. Apalagi, Indra menyebut pihaknya sudah lebih dulu mengganti 9 pemain dari daftar yang pertama kali didaftarkan.

“Semua pemain yang 22 orang itu sudah punya id card Asian Games dan tidak bisa lagi diganti karena kita sudah mengganti 9 pemain dari daftar yang sudah kita daftarkan di awal,” ucap Indra.

Perjalanan Timnas Indonesia U24 di Asian Games diprediksi bakal berjalan berat. Tiga pemain yang tak bisa bergabung membuat skuad ini hanya tinggal berisikan 19 pemain.

Timnas Indonesia U24 akan memulai perjalannya di Asian Games melawan Kirgistan pada Selasa, 19 September 2023. Para penggawa Garuda Muda pun sudah menjalani latihan perdana di Hangzhou dan siap bermain esok hari.

“Kami juga masih menunggu pemain-pemain yang akan bergabung pada besok hari. Yang jelas kami sudah fokus jelang laga perdana lawan Kirgizstan. Pemain yang siap dan sudah ada di Hangzhou sebanyak 19 pemain,” kata Indra Sjafri.***

Exit mobile version