Real Madrid Akhirnya Temukan Pengganti Cristiano Ronaldo dalam Diri Jude Bellingham

Real Madrid Akhirnya Temukan Pengganti Cristiano Ronaldo dalam Diri Jude Bellingham

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Jude Bellingham lagi-lagi tampil apik untuk Real Madrid di Liga Spanyol 2023-2024.

Kali ini, Bellingham tampil luar biasa saat Real Madrid berhasil menang atas Barcelona dalam laga bertajuk El Clasico.

Dalam laga yang berlangsung di Estadi Olimpic Lluis Companys pada Sabtu (28/10/2023) itu, Real Madrid berhasil menang tipis dengan skor 2-1.

Meski bertindak sebagai tim tamu, Real Madrid sukses comeback setelah sempat kebobolan lebih dulu pada menit ke-6 lewat gol Ilkay Guendogan.

Namun, Real Madrid berhasil membalasnya dengan dua gol Bellingham, masing-masing pada menit ke-68 dan menit ke-90+2.

Gol pertama Bellingham tercipta lewat skema tendangan roket apik dari luar kotak penalti.

Memanfaatkan bola muntah dari sapuan pemain bertahan Barcelona, Bellingham langsung melepaskan lesakan kaki kanan dari luar kotak penalti.

Bola melaju deras ke pojok kiri atas gawang Barcelona dan tidak mampu dijangkau oleh Ter Stegen.

Adapun gol kedua berhasil diciptakan oleh gelandang asal Inggris itu lewat kerja samanya dengan Luka Modric dan Dani Carvajal.

Memanfaatkan aksi Luka Modric yang membelokkan umpan silang dari Carvajal, gelandang asal Inggris itu kemudian melakukan tendangan first time kaki kanan untuk mencetak brace ke gawang Barcelona.

Dengan tambahan dua gol tersebut, Bellingham kini semakin memantapkan dirinya sebagai top skor sementara Liga Spanyol musim ini.

Sejauh ini, Bellingham sudah mencetak 10 gol dari 10 pertandingan di Liga Spanyol.

Performa apik eks gelandang Borussia Dortmund itu pun menuai pujian selangit dari Vinicius Junior.

Vinicius menyebut bahwa Bellingham benar-benar sudah menjadi idola baru bagi para pendukung Real Madrid.

Bahkan, winger asal Brasil itu menyandingkan Bellingham dengan Cristiano Ronaldo.

Baca Juga  Timnas Indonesia Diperkuat 8 Pemain Abroad untuk Lawan Irak dan Filipina, Pembobol Gawang Fulham Ikut Ambil Bagian

Vinicius mengakui bahwa Bellingham bisa dibilang sebagai penerus Ronaldo di Real Madrid.

“Kami terdiri dari banyak pemain muda, kami selalu bersama di dalam dan di luar lapangan dan saya pikir itu adalah kesatuan tim kami.”

“Di lapangan kami tidak berhenti untuk saling membela satu sama lain dan hal tersebut membuat kami menjadi sebuah tim yang baik yang ingin memenangkan banyak hal,” lanjutnya.

Sejauh ini, Bellingham sudah mencatatkan 13 gol dan tiga assist dari 13 penampilan di lintas ajang untuk Real Madrid.