Score – Real Madrid sampai saat ini masih terus bergulat dengan transfer bintang idaman mereka, Kylian Mbappe.
Mbappe diperkirakan akan pergi dari PSG dan bergabung dengan Real Madrid.
Keputusan tersebut dibuat untuk menuntaskan impiannya yang sempat tertunda dalam dua tahun terakhir.
Mbappe bahkan dikabarkan rela menerima pemotongan gaji demi bisa hijrah ke Santiago Bernabeu.
Kapten timnas Prancis tersebut sebenarnya sempat dipertemukan dengan Presiden Prancis, Emmanuel Macron, dan Emir Qatar terkait kabar kepergiannya.
Namun, pertemuan tersebut rupanya tidak membuat Mbappe berubah pikiran dan tetap ingin angkat kaki dari Parc des Princes.
Dengan demikian, kesempatan Real Madrid untuk mendapatkan Mbappe pun semakin besar.
Bahkan, Los Blancos kabarnya sudah menentukan waktu perkenalan Mbappe kepada para pendukungnya.
Kedatangan Mbappe itu pun akan menjadi impian nyata yang sudah diidamkan oleh Real Madrid sejak lama.
Tidak hanya mewujudkan impian, kedatangan eks winger AS Monaco tersebut juga akan dimanfaatkan dengan baik oleh Real Madrid dari segi finansial.
Rencananya, Los Blancos ingin memanfaatkan kedatangan Mbappe untuk meningkatkan penjualan jersei dan merchandise klub.
Bahkan, Adidas selaku apparel resmi Real Madrid berencana melakukan terobosan baru dalam pembuatan jersei pada musim 2024-2025 mendatang.
Adidas berencana untuk membuat jersei tandang dan ketiga dengan warna yang tidak biasa.
Mereka ingin membuat jersei tandang Real Madrid dengan warna oranye dan jersei ketiga dengan warna coklat.
Jersei warna coklat sendiri memang belum pernah digunakan oleh Real Madrid sepanjang sejarah klub.
Harapannya, kedatangan Mbappe bisa membuat eksperimen jersei ketiga dengan warna tidak biasa itu sukses.
Dengan demikian, pemasukan klub dan Adidas semakin tinggi dengan kedatangan Mbappe.