SCORE.CO.ID – AC Milan memulai kampanye pra musim mereka dengan hasil yang kurang memuaskan, pertandingan melawan Rapid Vienna pada tanggal 20 Juli 2024 di Allianz Stadion berakhir dengan skor imbang 1-1.
Hasil ini menunjukkan bahwa Milan perlu melakukan beberapa perbaikan sebelum musim kompetisi dimulai.
Vienna Slowly But Sure
Pertandingan berlangsung dengan tempo sedang sejak awal dan kedua tim terlihat berhati-hati dalam membangun serangan.
Peluang pertama bagi Rapid Vienna datang di menit ke-29 melalui sundulan Cvetkovic, tetapi bola masih melebar dari gawang Milan.
Lima menit kemudian, Isak Jansson mengancam gawang Milan lewat tandukan setelah menerima umpan silang dari Jonas Auer, tetapi penjaga gawang Sportiello berhasil mengamankan bola.
Sementara itu, Milan hampir tidak menciptakan peluang berbahaya di babak pertama dan satu-satunya peluang yang cukup menantang datang dari tendangan Tomasso Pobega dari luar kotak penalti, yang juga melebar dari gawang Rapid Vienna.
Perubahan di Babak Kedua
Memasuki babak kedua, pelatih Paulo Fonseca melakukan pergantian pemain secara besar-besaran, mengganti hampir seluruh starting XI.
Di sisi lain, Rapid Vienna hanya melakukan dua pergantian pemain. Meskipun demikian, Rapid Vienna tetap mempertahankan intensitas permainan mereka.
Pada menit ke-63, AC Milan berhasil memecah kebuntuan dan berawal dari pergerakan Daniel Maldini di sisi kiri, ia melepaskan umpan tarik yang diteruskan Alessandro Florenzi menjadi gol.
Gol ini membuat Milan unggul 1-0. Setelah tertinggal, Rapid Vienna meningkatkan tekanan mereka untuk menyamakan kedudukan.
Gol Penyama Kedudukan
Usaha Rapid Vienna akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-88, melalui sebuah umpan silang dari Mortiz Oswald diterima oleh Furkan Demir, yang kemudian mengontrol bola dan melepaskan tembakan voli yang menggetarkan jala gawang Milan.
Skor menjadi imbang 1-1. Di sisa waktu pertandingan, kedua tim berusaha mencetak gol tambahan, tetapi tidak ada lagi gol yang tercipta hingga peluit akhir dibunyikan.
Statistik Pertandingan
Secara statistik, Rapid Vienna dan AC Milan menunjukkan performa yang cukup berimbang, Rapid Vienna mencatatkan 12 tembakan dengan 4 di antaranya tepat sasaran, sementara Milan hanya memiliki 2 tembakan dengan 1 yang tepat sasaran.
Dalam hal penguasaan bola, Milan sedikit lebih dominan dengan 56% dibandingkan 44% milik Rapid Vienna.
Jumlah pelanggaran yang dilakukan kedua tim juga relatif kecil, dengan Rapid Vienna melakukan 6 pelanggaran dan Milan 4 pelanggaran.