PSIS Semarang Bakal Banjir Sanksi Usai Laga Kontra Persib, Nominalnya Diprediksi Ratusan Juta Rupiah

psisfcofficial post 2022 07 03 17 11 8485ae187bb647ea112321d524dcff28 SCORE.CO.ID

627282406 SCORE.CO.ID

ScorePIKIRAN RAKYAT – PSIS Semarang berpotensi dibanjiri sanksi hukuman dan denda setelah pertandingan melawan Persib Bandung pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2023-2024 di Stadion Jatidiri, Minggu, 20 Agustus 2023. Selain denda akibat kerusuhan suporter , pemain Laskar Mahesa Jenar juga berpotensi dapat hukuman .

Dalam laga itu, PSIS Semarang kalah 1-2 dari Persib lewat dua gol penalti yang dicetak Marc Klok. Sedangkan gol tunggal tuan rumah dicetak Gali Freitas pada menit ke-57.

Drama yang terjadi di stadion berkapasitas sekira 25 ribu penonton itu berpotensi membuat manajemen membayar denda yang tak sedikit. Untuk diketahui, pertandingan tersebut diwarnai kericuhan antara suporter PSIS dengan fan Persib, Bobotoh yang diduga hadir di tribun.

ADVERTISEMENT

Kericuhan terjadi diduga karena kekesalan suporter tim tuan rumah akibat Bobotoh melakukan selebrasi berlebihan ketika Persib unggul lebih dulu. Dalam video yang beredar, terjadi aksi saling lempar botol, baku hantam, tarik menarik spanduk, hingga pelemparan barang sejenis pasir.

Baca Juga: Aksi Tak Sportif Gali Freitas di Laga PSIS vs Persib Disorot, Wasit Disebut Terkesan Takut Beri Kartu Merah

Untuk hukuman yang didapatkan PSIS dari kerusuhan ini diprediksi bakal ada tiga denda. Pertama, panpel PSIS akan mendapatkan hukuman denda sebesar Rp20 juta, seperti yang pernah dijatuhkan Komdis PSSI kepada panpel PSM Makassar.

Kedua, sanksi penutupan sebagian tribun stadion sebanyak beberapa pertandingan dan sanksi denda Rp25 juta akibat terjadi kerusuhan antarsuporter. Dan ketiga, denda Rp25 juta karena panpel gagal mengantisipasi kehadiran suporter Persib di stadion Jatidiri.

Tidak hanya itu, PSIS juga akan mendapatkan hukuman akibat tindakan para pemainnya. Pertama, hukuman karena ada lima orang pemain mendapatkan kartu kuning dalam satu pertandingan. Jenis hukuman ini berupa sanksi denda Rp50 juta.

Baca Juga: 10 Fakta Menarik Crystal Palace vs Arsenal, Eddie Nketiah dan Bukayo Saka Berpotensi Pecahkan Rekor

Kelima pemain yang dihadiahi kartu kuning itu adalah Gali Freitas, Lutfi Kamal, Fredyan Wahyu, dan Boubakarry Diarra

Selanjutnya, pemain Laskar Mahesa Jenar juga ada yang mendapat dua kartu merah, yakni Lutfi Kamal, dan Adi Satryo. Untuk hukuman ini, PSIS bakal dikenai denda Rp20 juta.

Adi Satryo pun kemungkinan bakal mendapat hukuman tambahan, karena pelanggaran keras yang dilakukan terhadap Arsan Makarin hingga membuat Arsan berdarah di pelipisnya akibat terjangan Adi. Akibat pelanggaran ini, Adi berpotensi mendapat tambahan hukuman larangan bermain sebanyak 2 atau 3 pertandingan.

Jika dikalkulasikan, jumlah denda yang didapat PSIS Semarang nominalnya bisa mencapai ratusan juta. Berikut rinciannya.

Total: Rp140 juta***

Exit mobile version