Prediksi Yunani vs Amerika Serikat di FIBA World Cup 2023: Preview, Head to Head dan Roster

3666481558 SCORE.CO.ID

1747991201 SCORE.CO.ID

Score Yunani akan bersua Amerika Serikat dalam lanjutan pertandingan Grup C FIBA World Cup 2023. Pertandingan dari kedua tim yang meraih kemenangan pada pertandingan sebelumnya ini akan dilangsungkan di Manila, Filipina pada Senin, 28 Agustus 2023 malam.

Di pertandingan pertama, Yunani yang bertemu Yordania telah meraih kemenangan telak dengan skor 92-71. Sementara itu, Amerika Serikat juga telah mendominasi Selandia Baru dengan skor 99-72.

Kemenangan Yunani atas Yordania merupakan hasil yang sangat penting. Pertandingan itu bisa memberikan kepercayaan diri yang Yunani butuhkan untuk melawan unggulan pertama di turnamen ini.

Di kuarter pertama menghadapi Yordania, Yunani sempat mengakui keunggulan lawan hingga akhir kuarter. Namun di sisa waktu yang ada, Yunani berhasil membalikkan keadaan dan menutup kuarter pertama dengan skor 19-14.

ADVERTISEMENT

Yordania sebenarnya masih bisa mengimbangi permainan Yunani hingga kuarter ketiga. Namun strategi defensif Yunani mampu meredam serangan mereka dan hanya mencetak 11 angka saja di kuarter keempat.

Dengan absennya beberapa pemain untuk Piala Dunia ini termasuk Giannis Antetokounmpo, Yunani menjadi kehilangan banyak kualitas dalam skuadnya. Giannoulis Larentzakis yang pada pertandingan lalu tampil sebagai pencetak poin tertinggi bagi Yunani dengan 19 points dan 3 assists diharapkan menjadi pembeda pada pertandingan nanti.

Sementara itu, Amerika Serikat yang berhasil menang atas Selandia Baru sempat memulai pertandingan dengan lambat dan membiarkan lawan untuk memimpin angka.

Tak disangka, aktor utama dari kemenangan ini datang dari pemuda yang memulai pertandingan dari bangku cadangan Paolo Banchero dengan mencetak 21 points, 4 rebounds, dan 1 assists.

Di belakangnya, Anthony Edwards juga memiliki catatan yang gemilang dengan 14 points, 7 rebounds, dan 3 assists yang tampil sebagai starter.

Pertandingan melawan Yunani nanti kemungkinan besar akan menjadi penentu siapa yang akan memuncaki Grup C dan otomatis lolos ke babak berikutnya. Walaupun Amerika Serikat sempat menang atas Yunani pada pertandingan persahabatan pada beberapa waktu lalu, namun mereka menegaskan tak akan meremehkan lawan.

Sepanjang sejarah Piala Dunia, kedua tim pernah bertemu dalam 5 kali kesempatan. Namun, Yunani hanya sekali saja berhasil merebut kemenangan dari AS tepatnya pada Piala Dunia tahun 2006 di Jepang.

8 Agustus 1990, Amerika Serikat 103-95 Yunani

13 Agustus 1994, Yunani 58-97 Amerika Serikat

9 Agustus 1998, Amerika Serikat 84-61 Yunani

1 September 2006, Yunani 101-95 Amerika Serikat

7 September 2019, Amerika Serikat 69-53 Yunani

Yunani : Thomas Walkup, Nikos Rogkavopoulos, Michail Lountzis, Giannoulis Larentzakis, Ioannis Papapetrou, Dimitris Moraitis, Lefteris Bochoridis, Georgios Papagiannis, Kostas Papanikolaou, Thanasis Antetokounmpo, Konstantinos Mitoglou, Emmanouil Chatzidakis.

Baca Juga: Pratama Arhan dan Zize Baru Menikah, Mantan Pacar sang Pesepak Bola Tepis Tudingan Netizen

Amerika Serikat : Anthony Edwards, Austin Reaves, Bobby Portis, Brandon Ingram, Cameron Johnson, Jalen Brunson, Josh Hart, Mikal Bridges, Paolo Banchero, Tyrese Haliburton, Walker Kessler, Jaren Jackson Jr.

Absennya beberapa pemain andalannya di FIBA World Cup tahun ini membuat permainan anak asuh Dimitrios Itoudis menjadi tak maksimal. Peluang ini yang akan coba dimanfaatkan oleh Amerika Serikat untuk mencuri poin kemenangan.

Amerika Serikat diprediksi kuat akan memenangkan pertandingan, namun tidak unggul dalam jumlah angka yang jauh dari Yunani . (Barkah Hijratul Asyuro)***

Exit mobile version