Prediksi Skor AS Roma Vs Spezia di Liga Italia, Lengkap dengan Susunan Pemain

279034180 SCORE.CO.ID

Score – Usai mengalami kekalahan menyakitkan di final Liga Europa, AS Roma akan menjamu Spezia di Stadion Olimpico dalam laga terakhir Liga Italia musim ini pada Senin, 5 Juni 2023 pukul 2.00 WIB.

Tim asuhan Jose Mourinho ini harus menang jika ingin kembali mencapai kompetisi Liga Europa musim depan.

Sementara itu, misi Spezia untuk memenangkan pertandingan ini agar mereka lolos dari zona degradasi. Sebelum pertandingan ini, tim berjuluk Elang memiliki poin yang sama dengan Hellas Verona yakni 31.

ADVERTISEMENT

Skuad pilihan Mourinho dalam beberapa pekan terakhir bervariasi karena Roma lebih memprioritaskan final Liga Europa. Namun, pada laga ini mereka kemungkinan akan kembali ke skuad lama. Saat final di Hungaria, Stephan El Shaarawy tidak menjadi starter.

Akan tetapi, dia telah mencetak gol dalam tiga pertandingan Liga Italia terakhirnya sebagai starter. El Shaarawy dapat memanfaatkan peluangnya di tim.

Dalam 30 pertandingan di Liga Italia , Andrea Belotti belum mencetak gol sejak berkostum Roma musim panas lalu. Rick Karsdorp dan Marash Kumbulla akan absen.

Spezia tidak akan melakukan rotasi. Tidak ada kekhawatiran cedera baru pada laga ini. Emil Holm, Joao Moutinho, dan Petar Zovko masih tetap absen.

M’Bala Nzola telah memenangkan 16 poin untuk Spezia dengan 13 golnya musim ini, lebih banyak poin daripada pemain lain di divisi ini. Jadi, pengaruhnya sangat penting.

Prediksi susunan pemain AS Roma: Mile Svilar, Gianluca Mancini, Chris Smalling, Roger Ibanez, Zeki Celik, Georginio Wijnaldum, Bryan Cristante, Nicola Zalewski, Stephan El Shaarawy, Andrea Belotti, dan Lorenzo Pellegrini.

Prediksi susunan pemain Spezia: Bartłomiej Drągowski, P. Wisniewski, Ethan Ampadu, Dimitrios Nikolaou, Kelvin Amian, Albin Ekdal, Salvatore Esposito, Mehdi Bourabia, Arkadiusz Reca, Emmanuel Gyasi, dan M’Bala Nzola.

Terlepas dari sakit hati Roma karena gagal memboyong trofi Liga Europa, Jose Mourinho harus bisa membuat para pemainnya termotivasi dalam laga terakhir Liga Italia musim ini. Spezia yang memiliki poin sama dengan Verona sedang dibayang-bayangi degradasi.

Prediksi skor AS Roma vs Spezia : 2-1.***

Exit mobile version