Piala Dunia U17 : Perancis Vs Burkina Faso Siap Saling Jegal!

Piala Dunia U17 : Perancis Vs Burkina Faso Siap Saling Jegal!

SCORE.CO.ID –  Prancis U-17 siap hadapi Burkina Faso U-17 dalam laga pembuka Grup E kejuaraan Piala Dunia U-17. Pertandingan yang diadakan di JIS (Jakarta International Stadium), hari Minggu, (12/11/23), pukul 16.00 WIB, pastinya akan berjalan seru. Hal ini karena kedua tim sama-sama haus kemenangan.

Sebagaimana diketahui Prancis yang dijuluki sebagai Les Bluests pernah menjuarai Piala Dunia U-17 tahun 2001 silam ketika kejuaraan ini digelar di Trinidad dan Tobago. Karena itu, mereka berharap keikutsertaannya di kejuaraan Piala Dunia U-17 2023 ini akan mengakhiri masa paceklik gelar yang sudah lama tidak didapatkan.

Sejak saat itu, tim asuhan Jean Luc Vannuchi ini tampak kesulitan memenangkan lagi kejuaran tersebut. Pada 2019, saat Brasil menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17, Prancis berhasil mencapai hasil terbaik yang mendekati hasil di tahun 2001. Kala mereka berhasil keluar sebagai juara ketiga usai menumbangkan Belanda U-17. 

Setelah 22 tahun berlalu, Prancis U-17 datang ke Indonesia dengan keinginan untuk menyabet gelar juara. Lebih-lebih, mereka begitu difavoritkan karena telah menjadi finalis Kejuaraan Eropa U-17 UEFA 2023. Dan lagi, pada tiga pertandingan terakhir di kompetisi, mereka selalu berhasil memenangkan ketiga pertandingan fase grup.

Piala Dunia U17 : Perancis Vs Burkina Faso Siap Saling Jegal!
Timnas Prancis U-17 berlatih di Soemantri Bodjonegoro/score.co.id

Sejauh ini, Prancis sudah tampil sebanyak delapan kali di Piala Dunia U-17 2023 yang digelar Indonesia. Dari semua penampilan – setelah menyabet gelar juara pertama tahun 2001 – Prancis berhasil lolos sebanyak lima kali ke semifinal. Tujuh penampilan diantaranya, mereka selalu bisa maju ke babak fase gugur. 

LwLZfxqe0Ayd6GeS9QtZpcTq5RbuLDr6kDbSIzyUwhNYtr oXdYVi1LZa FAVKJUeV7RCcdA7xIqqwzt5jDrpP EEjWvojOm2FSFwz39LOxuYPXsmu YbkxGk1fFa vdvYkghqq4bEHk6Xlfah02iQ SCORE.CO.ID

Disisi lain, Burkina Faso sudah pernah mengikuti kejuaraan Piala Dunia U-17 sebanyak lima kali. Dari empat kali penampilan sebelumnya, penampilan terbaik mereka terjadi di tahun 2001. 

Baca Juga  Mali Mantapkan Diri Lolos ke Semi Final, Pelatih : Kami Bantai Perancis 10-0

Mereka berhasil menyabet medali perunggu dibawah kepemimpinan pelatih Wilfried Sanou saat itu. Dimana, tim dari Afrika Barat itu mampu menjegal tim dari Argentina di perebutan posisi ketiga. 

Saat ini, Brahima Traore selaku pelatih Burkina Faso menyatakan bahwa timnya tidak memiliki target apapun. Akan tetapi, ia yakin timnya bisa menyelesaikan semua laga – itu berarti, secara tidak langsung mereka menargetkan kemenangan di setiap laga yang ada di kompetisi ini.

“Tim kami tidak memiliki target. Akan tetapi, kami tetap optimistis bisa menyelesaikan tujuh pertandingan di Piala Dunia U-17,” ujar Brahima Traore, dikutip dari Bola.net pada Kamis (9/11/23).

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa timnya tidak datang hanya sebagai pelengkap semata. “Kami siap untuk memberikan kejutan karena kami tidak datang hanya untuk jadi pelengkap.”

Tim yang dijuluki Les Etalons ini memang tidak begitu di favoritkan, tetapi ada istilah yang mengatakan “bola itu bulat”. Jadi, kita tunggu saja aksi terbaik dari kedua tim ini besok Minggu!