Piala Dunia U-17 2023 – Alasan Pelatih Argentina Tunjuk Sosok Claudio Echeveri Jadi Kapten Tim

Piala Dunia U-17 2023 – Alasan Pelatih Argentina Tunjuk Sosok Claudio Echeveri Jadi Kapten Tim

Piala Dunia U-17 2023 – Alasan Pelatih Argentina Tunjuk Sosok Claudio Echeveri Jadi Kapten Tim

Score – Claudio Echeverri jadi fenomena sepanjang turnamen Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.

Sejauh ini, Echeverri dianggap mirip dengan sosok Lionel Messi.

Selain mengenakan nomor punggung 10, Echeverri juga memiliki kemampuan layaknya Lionel Messi yang mampu menjadi pembeda dalam sebuah pertandingan.

Bukti kebintangannya terjadi saat pemain asal River Plate tersebut mencetak hattrick kala menggulung Brasil pada babak perempat final.

Pemain 16 tahun tersebut memboyong semua gol kemenangan Argentina atas Brasil dengan skor 3-0.

Tiga golnya membuat Echeverri sejajar dengan Agustin Roberto sebagai top skor sementara Piala Dunia U-17 2023.

Keduanya sama-sama mencetak lima gol selama turnamen Piala Dunia U-17 2023.

Penampilan cemerlangnya membuat banyak klub besar di benua Eropa mengincar sosok pemain 16 tahun tersebut.

Barcelona dan Real Madrid disebut-sebut menginginkan jasa pemain asal River Plate tersebut.

Selain menjadi sosok pembeda, Claudio Echeverri juga ditunjuk sebagai Kapten Timnas U-17 Argentina oleh pelatihnya yaitu Diego Placente.

Eks pemain Bayer Leverkusen tersebut mengaku menunjuk sosok Echeverri karena skill individunya yang ciamik.

Meski begitu, ia mengingatkan pemain asal River Plate tersebut untuk terus meningkatkan skill.

“Dia adalah pemain yang berkelas,” ujar Diego Placente saat konferensi pers jelang pertandingan Argentina vs Jerman di Stadion Manahan, Solo, Senin (27/11/2023) siang WIB.

“Dan memang masih perlu meningkatkan performanya lagi.”

“Tapi kualitasnya sudah meningkat.”

“Dengan pemain yang hadir saat ini permainan akan sulit,” ujarnya.

Diego Placente sangat senang bahwa Claudio Echeverri bisa menjaga fokusnya selama turnamen.

Dia juga menilai bahwa Echeverri tampil sangat bersemangat dan memiliki mental yang sangat tangguh.

Selain itu, kemampuannya membangun komunikasinya dengan rekan setim membuatnya ditunjuk sebagai Kapten Timnas U-17 Argentina.

Baca Juga  Keluhan Pemain Persib karena Terlalu Sering Libur

“Ia sangat fokus dan dia memang masih muda, tapi dia sangat bersemangat dan punya ketetapan hati,” ujar Diego Placente.

“Dan selalu menempatkan diri dengan baik dan dia punya kemampuan untuk memimpin.”

“Tentu sebagai tim dia harus bekerja sama, tapi dia banyak berbicara dengan pemain lain.”

“Dia adalah pemimpin di dalam dan luar lapangan dan itulah mengapa kami memilihnya sebagai kapten karena prestasinya di luar dan dalam lapangan,” ujarnya.