Persis Solo Enggan Lepas Ramadhan Sananta ke Timnas Indonesia U24 di Asian Games, Garuda Muda Krisis Striker

Persis Solo Enggan Lepas Ramadhan Sananta ke Timnas Indonesia U24 di Asian Games, Garuda Muda Krisis Striker

2527137013 SCORE.CO.ID

ScorePIKIRAN RAKYAT – Jelang perhelatan Asian Games 2022 di China, Persis Solo merilis pernyataan resmi terkait pemanggilan pemain untuk membela Timnas Indonesia U24. Salah satunya terkait pemanggilan Ramadhan Sananta .

Persis menyatakan tidak akan melepas Ramadhan Sananta untuk memperkuat Garuda Muda pada ajang Asian Games. Sebelumnya, bomber berusia 20 tahun itu masuk daftar 22 pemain yang dipanggil pelatih Indra Sjafri.

“ Persis Solo memberikan respons sekaligus mengajukan permohonan maaf karena pemain atas nama Muhammad Ramadhan Sananta akan tetap bersama tim untuk mengikuti kompetisi BRI Liga 1 mendatang,” kata pernyataan resmi Persis Solo pada Minggu, 17 September 2023.

ADVERTISEMENT

Manajemen Laskar Sambernyawa mengungkap alasan tak melepas Ramadhan Sananta ke Timnas Indonesia . Hal itu berkaitan dengan kondisi krisis striker yang dialami Persis Solo di BRI Liga 1 2023-2024.

Baca Juga: AS Roma Gulung Empoli 7-0 Tanpa Balas, Jose Mourinho: Saya Turut Prihatin

“Keputusan ini kami ambil dengan mempertimbangkan peran vital Sananta dalam tim untuk melakoni kompetisi BRI Liga 1, sekaligus menimbang kondisi tim yang sedang memiliki opsi terbatas untuk pemain di posisi penyerang,” ujarnya.

Persis Solo menjelaskan, saat ini timnya memiliki empat penyerang, tetapi tiga di antaranya tak bisa membela tim. Mereka adalah Irfan Jauhari yang menepi karena cedera ACL usai memperkuat Timnas Indonesia U23 di Piala AFF U23, Arkhan Kaka yang menjalani training camp di Jerman untuk persiapan Piala Dunia U17, dan Fernando Rodrigues yang bertolak ke Spanyol untuk keperluan keluarga.

“Berdasarkan pertimbangan tersebut, dengan berat hati Persis Solo harus mengambil keputusan untuk mempertahankan Sananta karena keterbatasan skuad–khususnya untuk lini serang,” ujarnya.

Baca Juga: Prediksi Skor AC Milan vs Newcastle United di Fase Grup Liga Champions: Preview dan Starting Line-up

Kendati begitu, Persis memastikan tetap mendoakan perjuangan Timnas Indonesia di Asian Games 2022 China. Mereka berharap Indonesia bisa mendapatkan hasil terbaik di ajang multievent terbesar se-Asia tersebut.

Di sisi lain, kondisi yang sama juga dialami Timnas Indonesia jika Ramadhan Sananta tak dilepas Persis Solo untuk tampil di Asian Games. Praktis, tanpa mantan pemain PSM Makassar itu, Timnas hanya memiliki satu penyerang murti dalam skuadnya, yakni Titan Agung.

Indra Sjafri memang punya opsi lain membawa pemain bertipe menyerang, seperti Ramai Rumakiek, Egy Maulana Vikri, dan Hugo Samir. Namun, ketiganya lebih banyak bermain sebagai penyerang sayap bukan striker murni.

Tentunya kehilangan Ramadhan Sananta adalah kerugian besar bagi Timnas Indonesia U24. Nmun demikian, terlepas dari masalah itu, Rizky Ridho dkk akan tampil di Grup F Asian Games 2022, melawan Taiwan, Korea Utara, dan Kirgistan.

Laga pertama Timnas Indonesia U24 akan berlangsung kontra Kirgistan pada Selasa, 19 September 2023. Kemudian dua hari kemudian melawan Taiwan, dan partai penutup fase grup melawan Korea Utara pada 24 September 2023.***

Exit mobile version