SCORE.CO.ID – Kabar bursa transfer terbaru Persija di tahun 2025 ini adalah dikabarkan klub Jakarta itu akan mendepak Simic dan digantikan penyerang yang sedang panas yaitu Gustavo Almeida, benarkah?
Kabar ini kami lansir dari laman tribun dimana masa depan striker asal Kroasia Persija Jakarta, Marko Simic masih abu-abu.
Abu-abunya nasib Marko Simic musim depan tak terlepas dari pernyataan Direktur Utama Persija Jakarta, Mohamad Prapanca tentang kondisi terkini sang bomber.
Meski berstatus pemain asing legenda dan berjasa besar untuk Persija Jakarta tak serta merta Marko Simic mendapatkan jaminan.
Selain itu, Prapanca juga turut menegaskan kapan kontrak Marko Simic bakal segera usai.
Prapanca menepis kabar yang menyebutkan kontrak Marko Simic usai pada 9 Januari 2025 lalu.
Menurutnya, kontrak Marko Simic bersama Persija Jakarta baru akan usai pada akhir musim 2024/2025.
Bahkan disebutkan, sengketa FIFA antara Marko Simic dan Persija Jakarta sudah usai.
“Kontrak Simic akan habis akhir musim ini. Sudah tidak ada sengketa FIFA itu lagi. Terlepas dari Coach Pena nanti mau memperpanjang atau tidak itu keputusannya,” ungkap Prapanca dalam acara ngopi bareng, pada Jumat (17/1/2025) sore.
Selain menyinggung soal nasib Simic, Prapanca yang saat itu hadir bersama manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas juga membocorkan langkah transfer Macan Kemayoran pada awal musim mendatang.
Di mana, Persija Jakarta sudah merekrut 3 tim scout talent yang terdiri dari 2 lokal dan 1 asing guna mempersiapkan skuad khususnya menyambut 100 tahun Macan Kemayoran 2028 nanti.
“Kami saat ini hire 3 scout talent untuk mempersiapkan skuad musim depan. 2 lokal dan 1 asing. Untuk namanya tidak bisa saya sebutkan sekarang,” ujar Prapanca.
Prapanca ingin mengubah lini depan Persija semakin tajam ini antara lain mengeluarkan striker yang kurang mematikan untuk mendatangkan pemain baru lainnya.
Persija Jakarta sendiri akan mencoba membeli pemain di awal Februari 2025 ini terutama penyerang mereka. Ini berarti bila terjadi maka The Jak akan membuat posisi penyerang semakin banyak.