Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Datangi Kantor Imigrasi, Ada Apa?

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Datangi Kantor Imigrasi, Ada Apa?

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Hal tersebut terlihat di akun Instagram resmi milik Kantor Imigrasi Jakarta Pusat.

Shin Tae-yong datang ke Kantor Imigrasi Jakarta Pusat pada Jumat (15/12/2023).

Pelatih Korea Selatan tersebut terlihat memperpanjang Izin Tinggal (ITAS).

Seperti diketahui, berdasarkan laman resmi Ditjen Imigrasi, setiap orang asing di Wilayah Indonesia wajib memiliki Izin Tinggal.

“Halo, Sahabat Mido. Coach @shintaeyong7777 baru saja melakukan perpanjangan Izin Tinggal di Kantor Imigrasi Jakarta Pusat,” tulis akun resmi Kantor Imigrasi Jakarta Pusat.

Shin Tae-yong pun dalam postingan tersebut juga memberikan testimoninya untuk pelayanan Kantor Imigrasi Jakarta Pusat.

“Saya mengucapkan terima kasih atas pelayanan Kanim Jakarta Pusat yang cepat dan mudah,” lanjutnya.

Mengapa Shin Tae-yong harus memperpanjang izin tinggalnya di Indonesia?

Seperti yang diketahui, kontrak Shin Tae-yong sebagai Pelatih Timnas Indonesia awalnya bakal berakhir pada 31 Desember 2023.

PSSI kemudian memperpanjang kontrak Shin Tae-yong.

Hal ini karena Shin Tae-yong masih akan memimpin timnas Indonesia di Piala Asia 2023 pada Januari 2024 di Qatar.

Begitu juga dengan penampilan timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 yang bakal bergulir pada April mendatang.

Timnas Indonesia juga bakal bermain di Ronde Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia hingga bulan Juni 2024.

Kontrak Shin Tae-yong sendiri bakal berakhir hingga Juni 2024.

Karena itu, Shin Tae-yong harus memperpanjang Izin tinggalnya di Indonesia.

Lebih lanjut, pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut menekankan apabila ada pembahasan perpanjangan kontrak lebih lama lagi akan pembincaraan lebih lanjut.

Sebab PSSI akan melihat performa Shin Tae-yong terlebih dahulu dalam beberapa agenda timnas Indonesia ke depan.

Mantan Presiden Inter Milan itu mengatakan bahwa PSSI mengapresiasi prestasi yang telah dilakukan Shin Tae-yong untuk timnas Indonesia.

Baca Juga  Erik ten Hag Bertekad Membuat Lini Depan Man United Lebih Tajam, 3 Penyerang Siap Dilepas

Menurutnya mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu memang telah mencetak sejarah untuk tim Merah Putih.

Sebab untuk pertama kalinya timnas U-23 Indonesia lolos ke Piala Asia U-23 untuk pertama kalinya.

Begitu juga untuk timnas Indonesia senior yang berhasil kembali tampil di Piala Asia setelah 17 tahun absen.

Melihat hasil ini, tentu saja PSSI mengapresiasi dengan memperpanjang kontrak Shin Tae-yong.

Namun, untuk kontrak lebih panjang lagi PSSI tetap akan melihat hasil dari timnas Indonesia di Piala Asia dan Piala Asia U-23 2024 nantinya.

“Di mana penilaiannya nanti apakah perpanjangan lebih panjang ya tentu sesuai dengan prestasi yang ada di kejuaraan Asia di Qatar, baik senior maupun untuk U-23,” tegas Erick Thohir.