Nova Widianto Sebut BAM Tidak Beri Target di BAC 2025

Nova Widianto Sebut BAM Tidak Beri Target di BAC 2025

Nova Widianto Sebut BAM Tidak Beri Target di BAC 2025
Nova Widianto Sebut BAM Tidak Beri Target di BAC 2025,(c) SCORE.CO.ID/Jurnalis T
SCORE.CO.ID – Nova Widianto sebut BAM tidak beri target di BAC 2025. Dia menakhodai sektor ganda campuran Malaysia mendapat perharian lebih besar menuju Kejuaraan Asia 2025 pada 8-13 April 2025 di Ningbo, China.

Huru-hara sektor yang ditanganinya di pelatnasnya Negeri Jiran jelas menjadi penyebabnya.

Sektor yang diampu Nova sejak awal 2023 mendapat ujian besar setelah terkuaknya masalah perselisihan pasangan terbaik, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei.

Ego tinggi masing-masing dari mereka menyebabkan Nova akhirnya mengambil jalan tengah untuk memisahkan mereka, yang kabarnya mungkin hanya sementara.

Dipisahnya Chen/Toh, yang juga diputuskan mundur dari Kejuaraan Asia 2025, membuat Nova hanya akan menbawa dua pasang ganda campuran.

Mereka adalah Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin dan Roy King Yap/Valeree Siow.

Adapun dua kontestan lain dari Negeri Jiran ialah Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie dan Wong Tien Ci/Liem Chiew Sien yang berkarier independen.

Hoo/Cheng dan Yap/Siow adalah pasangan muda sehingga partisipasi mereka di ajang kontinental juga belum pasti menjanjikan.

Persiapan Yap/Siow bahkan mepet karena menjadi pengganti Chen/Toh. Di sisi lain, Hoo/Cheng dilanda krisis kepercayaan diri.

Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin sejatinya adalah pasangan pelapis Chen/Toh dan sempat nangkring di peringkat 11 dunia.

Namun, hasil demi hasil turnamen mereka tahun ini sangat mengalami kemunduran, kontras dengan performa sensasional mereka pada akhir tahun lalu.

Oleh sebab itu, Nova Widianto kini dihadapkan tugas besar, khususnya menbaw Hoo/Cheng bisa kembali bersinar.

Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin sempat membuat sensasi dengan menembus babak final China Masters 2024 (level Super 750) pada November tahun lalu. 

Di babak 32 besar, mereka sudah akan menghadapi ganda campuran ulet asal India, Dhruv Kapila/Tanisha Crasto yang tidak bisa diremehkan.

Baca Juga  Prediksi dan H2H An Se-Young vs Wang Zhi Yi di Final Malaysia Open 2025

Jika lolos ke babak kedua, mereka kemungkinan besar ketemu juara All England Open tahun ini, Guo Xin Wa/Chen Fang Hui.

“Saya hanya berharap mereka dapat menampilkan hasil yang lebih baik di Kejuaraan Asia dan yang terpenting, bisa lebih konsisten,” kata Nova dikutip Bolasport dari New Straits Times.

Nova sadar atensi publik Negeri Jiran akan lebih terarah pada Hoo/Cheng setelah Chen/Toh dipisah dan tidak berpartisipasi pada turnamen ini.

Mantan ganda campuran nomor satu dunia bareng Liliyana Natsir itu bilang tidak akan mematok target apapun agar tidak membuat Hoo/Cheng tertekan. 

Apalagi sekarang BAM tidak beri target di BAC 2025 menjadi keberuntungan tersendiri bagi Widianto untuk fokus pada perkembangan performa pemain di turnamen super 1000 ini.