Nasib Malang Mantan Asisten Shin Tae-yong, Sempat Bikin Onar Lalu Puasa Kemenangan di Liga Vietnam

Nasib Malang Mantan Asisten Shin Tae-yong, Sempat Bikin Onar Lalu Puasa Kemenangan di Liga Vietnam

Nasib Malang Mantan Asisten Shin Tae-yong, Sempat Bikin Onar Lalu Puasa Kemenangan di Liga Vietnam

Score – Sebagai informasi, Gong Oh-kyun sempat menjadi asisten Shin Tae-yong di timnas U-19 dan U-23 Indonesia pada tahun 2020 lalu.

Namun pelatih asal Korea Selatan itu memutuskan untuk kembali kenegaranya pada tahun 2021.

Gong Oh-kyun memilih menjadi asisten pelatih di klub Seoul E-land.

Lagi-lagi, masa kerja Gong Oh-kyun tak bertahan lama.

Pelatih berusia 49 tahun memutuskan untuk menerima tawaran melatih timnas U-23 Vietnam pada tahun 2022.

Hubungan antara Gong Oh-kyun dengan timnas U-23 Vietnam berakhir pada bulan Maret 2023.

Ia lalu melanjutkan kariernya dengan menjadi pelatih klub asal Vietnam, CAHN FC.

Gong Oh-kyun resmi menjadi pelatih CAHN FC sejak 12 November 2023.

Beberapa waktu lalu, nama Gong Oh-kyun menjadi perbincangan hangat di Vietnam.

Hal tersebut tak terlepas dari tindakan tidak terpuji yang dilakukan Gong Oh-kyun.

Tepatnya yakni dalam laga CAHN vs Nam Dinh FC pada Sabtu (9/12/2023) lalu.

Pada kesempatan itu, Gong Oh-kyun tertangkap kamera terlibat perkelahian dengan pemain lawan yakni atas nama Tran Van Kien.

Semua bermula saat Tran Van Kien mencoba melakukan lemparan ke dalam pada menit ke-33.

Bola yang hendak diambil Tran Van Kien sempat dihalangi dengan sengaja oleh Gong Oh-kyun.

Tran Van Kien yang geram lalu melayangkan sikutan.

Hal ini lah yang membuat Gong Oh-kyun merasa emosi dan mencoba meluapkan amarahnya ke Tran Van Kien.

Kejadian ini sempat menciptakan penilaian bahwa Gong Oh-kyun telah mencoreng wajah Liga Vietnam.

“Rusak citra V-League, pelatih Gong Oh-kyun dan Van Kien diusulkan didenda berat.”

“VPF baru saja mengirimkan dokumen yang meminta komite disiplin VFF menangani secara tegas kasus pelatih Gong Oh-kyun dan bek Tran Van Kien,” tulis Soha.

Baca Juga  Singkirkan Jepang dari Piala Asia 2023, Pelatih Iran Sindir Korea Selatan dan Yordania yang Pilih Jalur Aman?

Nasib malang Gong Oh-kyun rupanya tak sampai di situ.

Gong Oh-kyun ternyata juga belum memberikan kemenangan bagi CAHN FC.

Dari empat pertandingan, Gong Oh-kyun menderita dua kekalahan dan dua seri.

Berikut rinciannya:

Hai Phong 3-1 CAHN FC

Nam Dinh FC 2-2 CAHN FC

CAHN FC 0-0 Quang Nam

Sanna Khanh Hoa 2-1 CAHN FC.