Medali emas pertama bisa jadi pelecut semangat tim para-bulu tangkis

IMG 20230603 WA0008 SCORE.CO.ID

Score – Pelatih para-bulu tangkis, Nurrachman mengatakan bahwa raihan medali emas pertama bagi kontingen Indonesia bisa jadi pelecut semangat timnya untuk menghadapi pertandingan-pertandingan selanjutnya.

“Hasil pertandingan alhamdulillah meraih medali emas. Sesuai yang sudah kita rencanakan dan persiapkan sebelumnya,” kata Nurrachman di Morodok Tekno Badminton Hall pada Sabtu.Tim para-bulu tangkis berhasil mempersembahkan medali emas pertama bagi kontingen Indonesia di ASEAN Para Games 2023 Kamboja.Bertanding di Morodok Techo Badminton Hall, Sabtu (03/06), skuad Merah Putih menyudahi perlawanan Malaysia dengan skor tipis 2-1 di partai final nomor beregu putra.Meski menang, Indonesia sempat waswas karena Fredy Setiawan yang dijagokan gagal mengambil poin pertama dan Indonesia harus ambil dua nomor terakhir.”Kami akan melakukan evaluasi di mana kesalahan-kesalahan saat lawan Malaysia. Dari evaluasi ini untuk persiapan pertandingan-pertandingan berikutnya,” tutur Nurrachman.Para-bulu tangkis ditarget untuk meraih 8 medali emas. Untuk sementara satu emas sudah diamankan dari nomor beregu putra.

Baca Juga  Hasil Liga Voli Korea - Megawati Underperform, Gagal Gendong Red Sparks usai Kena Revans Tim Legenda Korsel di Laga Kandang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *