Manjakan Suporter Klub Liga 1, PT LIB Luncurkan Fans Corner dan Super App

Manjakan Suporter Klub Liga 1, PT LIB Luncurkan Fans Corner dan Super App

Manjakan Suporter Klub Liga 1, PT LIB Luncurkan Fans Corner dan Super App

Score – Fans Corner LIB menjual berbagai produk jersey klub-klub Liga 1.

Ke depannya tidak menutup kemungkinan untuk menjual berbagai macam jersey klub Liga 2.

“Kami coba melebarkan sayap kami untuk fans corner dari Liga Indonesia di mana di dalamnya terdapat beberapa merchandise yang datang dari 18 klub Liga 1.”

“Kami juga akan mengupayakan agar Liga 2 bisa jadi bagian dari corner ini,” kata Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus.

Tidak hanya itu, PT LIB juga merilis aplikasi LIB Super App di FX Sudirman, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (25/1/2024).

“Selain corner yang akan kami resmikan ke publik, kami juga perkenalkan apps dari Liga Indonesia.”

“Ini dilakukan sekali lagi agar kami selalu mendapatkan update informasi untuk setiap pemberitaan, aktivitas, dan tentunya pada akhirnya Liga 1 akan semakin.”

“Terakhir juga tentunya untuk kebutuhan tim nasional karena sejatinya jika kompetisi itu dikelola dengan baik, dengan sistematika yang benar, tim nasional kita pasti akan memiliki prestasi,” tambah Ferry.

Dalam kesempatan itu, Product Manager PT Aero System Mohamad Hanif Fariska, sebagai pengembang LIB Super App, meyakini bahwa aplikasi modern itu akan memudahkan para penggemar sepak bola dalam mendapatkan pengalaman berbeda untuk menikmati sepak bola lokal.

Menurutnya, ini konsep mimpi besar dari kedua belah pihak karena punya super apps LIB dengan konsep sport tourism.

“Kita ingin dukung dari ekosistem pariwisata yang dibalut dengan sepak bola. Ekosistem yang memiliki konsep sport tourism,” tutur Hanif.

Selain itu LIB Super App juga akan menyediakan toko daring, tempat para pelanggan dapat membeli produk-produk klub Liga 1 dan Liga 2, sebagaimana yang terdapat di fans corner.

Baca Juga  Gubernur Sulsel Kick Off Trans Andalan untuk lalui 11 daerah

Pada Desember 2023 silam, PT LIB juga sudah meluncurkan aplikasi Liga Fan ID, yang ditujukan untuk mempermudah aktivitas para penggemar, sekaligus meningkatkan pengawasan terhadap oknum penggemar yang berpotensi membuat kericuhan dalam pertandingan.