Man United Perlu Dirombak, 10 Pemain Harus Angkat Kaki dari Old Trafford

Man United Perlu Dirombak, 10 Pemain Harus Angkat Kaki dari Old Trafford

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Manchester United memang tampil kurang memuaskan sepanjang musim 2023-2024.

Sejauh ini, Manchester United sudah tersingkir di ajang Piala Liga Inggris.

Padahal, pada musim 2022-2023, Manchester United keluar sebagai juara dalam kompetisi tersebut.

Tidak hanya itu, Setan Merah juga berpeluang untuk tidak lolos dari babak penyisihan grup Liga Champions.

Pasalnya, Manchester United saat ini hanya berada di posisi juru kunci klasemen sementara Grup A dengan torehan empat poin dari lima laga.

Di laga terakhir, Manchester United harus menang atas Bayern Muenchen untuk bisa lolos ke babak selanjutnya.

Itu pun mereka harus berharap laga antara FC Copenhagen dan Galatasaray berakhir imbang.

Di Liga Inggris, Manchester United memang perlahan naik ke posisi keenam klasemen.

Akan tetapi, Bruno Fernandes dkk. sudah mencatatkan tujuh kali kekalahan dari 16 pertandingan.

Manchester United juga terpaut 10 poin dari Liverpool yang berada di puncak klasemen sementara.

Dengan kondisi tersebut, legenda Manchester United, Roy Keane, menilai bahwa skuad mantan klubnya perlu dirombak secara besar-besaran.

Tidak tanggung-tanggung, Keane bahkan menyebut 10 nama yang harus angkat kaki dari Old Trafford untuk merombak skuad Setan Merah.

Nama-nama seperti Victor Lindelof, Harry Maguire, Raphael Varane, Diogo Dalot, Jonny Evans, Christian Eriksen, Antony, Anthony Martial dan Jadon Sancho dinilai sudah tidak pantas berada di skuad Manchester United.

Satu nama lainnya yang dinilai tidak cukup bagus adalah gelandang pinjaman dari Fiorentina, Sofyan Amrabat.

Padahal, Amrabat sebelumnya sangat diidam-idamkan oleh pelath Erik ten Hag.

Namun, menurut Keane, Amrabat tidak cukup bagus untuk menjadi bagian dari skuad asuhan Erik ten Hag.

Selain 10 nama tersebut, mantan kapten legendaris Manchester United itu juga mencomot empat nama lain.

Baca Juga  Terima Kasih STY! Berikut Sejarah yang Dibuat Shin Tae-yong Selama Melatih Timnas

Empat nama lainnya yaitu Andre Onana, Luke Shaw, Aaron Wan-Bissaka, dan Scott McTominay.

Hanya, Keane menilai empat pemain itu mungkin masih mendapatkan kesempatan terakhir pada musim ini.

Ia juga berbicara soal masa depan winger andalan Manchester United, Marcus Rashford.

Keane mengaku ragu dengan masa depan Rashford saat ini karena ia sangat tidak konsisten.

“Saya tidak yakin dengan Marcus,” kata Keane.

“Ia adalah seorang pemain yang berbakat, tetapi jika Anda tidak mau bekerja keras, dan ia selalu mengalami penurunan performa, maka akan ada banyak pembicaraan mengenai kepercayaan dirinya, hal-hal di luar lapangan.”

“Tampillah setiap pekan dan lakukan pekerjaan Anda.”

“Marcus berusia 26 tahun. Kapan dia akan mengerti?” pungkas Keane.

Pada laga selanjutnya, Manchester United akan menjamu Bayern Muenchen di Stadion Old Trafford dalam laga terakhir babak penyisihan grup Liga Champions 2023-2024 pada Selasa (12/12/2023) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 WIB.