Mali vs Prancis: H2H, Prediksi Pemain, dan Prediksi Skor

Mali vs Prancis: H2H, Prediksi Pemain, dan Prediksi Skor

SCORE.CO.ID – Timnas Prancis U17 akan menghadapi lawan yang cukup kuat yakni Timnas Mali U17 pada babak semi final Piala Dunia U17 2023.

Pertandingan antara Timnas Prancis U17 melawan timnas Mali U17 akan di gelar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah pada Selasa 28 November 2023 pada pukul 19.00 WIB.

Laga Prancis U17 vs Mali U17 akan secara langsung di siarkan oleh Indosiar dan Live Streaming di Vidio.

Mali U17 dan Prancis U17 berhasil melaju ke babak semi final Piala Dunia U17 2023 setelah sukses menyingkirkan lawan masing-masing di perempat final kemarin.

Prancis U17 berhasil menang dramatis melawan Uzbekistan U17 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah dengan skor tipis 1-0.

Mengapa laga tersebut dinilai dramatis, pasalnya Uzbekistan mampu memberikan perlawanan yang cukup sengit dan sehingga Prancis tampil kesulitan sepanjang laga.

Bahkan Prancis baru bisa mencetak gol pada menit ke 83 lewat Ismail Bouneb.

Sementara itu timnas Mali U17 bertemu dengan lawan yang berasal dari Benua yang sama yakni Maroko U17.

Pertandingan ini juga bisa dibilang menjadi pertandingan yang sulit bagi timnas Mali U17.

Pasalnya mereka selalu menang mudah atas lawan-lawannya, namun di laga ini mereka justru harus berusaha lebih keras lagi untuk bisa memetik kemenangan.

Butuh sampai menit ke 82 bagi Mali U17 untuk mencetak satu-satunya gol pada laga kali ini.

Ibrahim Diarra yang menjadi pencetak gol satu-satunya tersebut berhasil membawa Mali U17 melaju ke babak semi final Piala Dunia U17 2023.

Statistik menarik Prancis U17 dan Mali U17

Pada pertandingan antara Prancis U17 melawan Mali U17 akan menjadi pertandingan yang sangat seru.

Baca Juga  Upacara Penutupan Piala Dunia U-17 2023 Bakal Dilangsungkan Secara Sederhana

Pasalnya kedua tim ini memiliki statistik menarik di ajang Piala Dunia U17 2023 sejauh ini.

Timnas Prancis U17 menjadi satu-satunya tim yang berhasil tampil sejauh ini di Piala Dunia U17 2023 dengan mencatatkan cleanseet ke gawang mereka.

Prancis U17 memiliki pertahanan yang baik sehingga mereka belum kebobolan hingga babak semi final ini.

Sedangkan Mali U17 menjadi salah satu tim yang paling sering mencetak 5 gol pada ajang Piala Dunia U17 2023 ini.

Mereka berhasil mencatatkan dua kali mencetak 5 gol ketika berhadapan dengan Kanada U17 dan Mexico U17.

Head to Head Prancis U17 vs Mali U17

Pertemuan Prancis U17 vs Mali U17 (0 kali)

Prancis dan Mali sama-sama belum pernah bertemu sama sekali dalam sejarah. Pertemuan kali ini akan menjadi pertemuan pertama kali bagi kedua negara ini.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Prancis U17

  • 25/11/23: Prancis vs Uzbekistan 1-0
  • 22/11/23: Prancis vs Senegal 0-0
  • 21/11/23: Norwegia vs Prancis 0-0
  • 18/11/23: Amerika Serikat vs Prancis 0-3 18/11/23: Prancis vs Rumania 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Mali U17

  • 25/11/23: Mali vs Maroko 1-0
  • 21/11/23: Mali vs Meksiko 5-0
  • 16/11/23: Kanada vs Mali 1-5
  • 13/11/23: Spanyol vs Mali 1-0
  • 10/11/23: Mali vs Uzbekistan 3-0
ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Prediksi susunan pemain Prancis U17 vs Mali U17

  • Prancis U17 (4-3-3):
  • Paul Argney; Yoram Zague, Joachim Kayi Sanda, Bastien Meupiyou, Nhoa Sangui; Ismail Bouneb, Nolan Ferro, Saïmon Bouabré; Mohamed-Amine Bouchenna, Joan Tincres, Tidiane Diallo.
  • Pelatih: Jean-Luc Vannuchi.
  • Mali U17 (4-2-3-1):
  • Bourama Koné; Souleymane Sanogo, Baye Coulibaly, Issa Traoré, Moussa Traoré; Sekou Kone, Hamdiou Makalou; Ibrahim Diarra, Ange Tia, Mahamoud Barry; Ibrahim Kanate.
  • Pelatih: Soumaila Coulibaly
Baca Juga  Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar, Indonesia Akankah Menyusul?

Prediksi skor akhir

Laga antara Prancis vs Mali diprediksi akan berjalan sangat sengit, mereka belum pernah bertemu sama sekali.

Hal tersebur bisa saja menjadikan laga ini berjalan dengan tempo yang rendah. Bahkan laga antara Prancis vs Mali bisa saja harus di tentukan lewat drama adu babak penalti.

  • Prancis 1-1 Mali (5-3)
  • Prancis 0-0 Mali (4-6)
  • Prancis 2-1 Mali
  • Prancis 1-2 Mali