Maarten Paes Main Bareng Messi di MLS All Star 25 Juli Mendatang

Maarten Paes Main Bareng Messi di MLS All Star 25 Juli Mendatang

SCORE.CO.ID – Maarten Paes berhasil masuk skuad MLS All-Stars melalui jalur voting. Meski masuk via voting, Paes dipuji situs MLS berkat banyaknya penyelamatan yang dilakukan pemain berusia 26 tahun itu. Marteen Paes main bareng Lionel Messi nantinya di Laga seru 25 Juli mendatang.

Kata Media MLS Terkait Paes

“Mendapat paspor Indonesia pada bulan Mei, Paes, kiper kelahiran Belanda, mendapat gelombang dukungan dari publik di sana, ia akan bermain bersama Lionel Messi,” tulis situs resmi MLS, Selasa (2/7).

“Kiper FC Dallas itu saat ini sedang memimpin statistic penyelamatan di MLS dengan 87 kali,” tambahnya

Maarten Paes yang memperkuat FC Dallas terpilih bersama dua kiper lainnya Hugo Lloris dan Roman Burki dalam daftar 30 pemain yang dipilih oleh MLS.

Maarten Paes pun bakal jadi rekan setim Jordi Alba, Sergio Busquets, Luis Suarez sampai Lionel Messi di skuad MLS All-Stars.

Nasib Paes Bersama Timnas Indonesia

Di Amerika Serikat, ia menjadi bintang andalan klub. Tetapi nasib Paes di Indonesia masih abu-abu.

Ada rumor bahwa biaya sidang Maarten Paes di Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) mencapai lebih dari Rp 30 miliar. Maarten Paes diperjuangkan PSSI untuk bisa membela Timnas Indonesia. Sang kiper terkendala regulasi FIFA karena pernah memperkuat Belanda U-21 di saat usianya sudah 22 tahun.

PSSI mengajukan banding ke CAS agar Maarten Paes yang kini sudah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) bisa membela Skuad Garuda. Terkini, ada rumor biaya sidangnya di CAS memakan biaya yang besar.

Menurut rumor tersebut kombinasi biaya sidang, jasa lawyer, transportasi, dan sebagainya sudah membuat pengeluaran PSSI jadi membengkak. Diklaim pula bahwa total biaya itu semua sudah menembus lebih dari Rp 30 miliar.

Baca Juga  Inilah Fakta Menarik Nathan Tjoe-A-On dengan Kaki Kidalnya

Hal itu direspons oleh anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga. Tanpa membenarkan maupun mematahkan rumor soal nominal tersebut, ia menegaskan semua sudah diperhitungkan oleh PSSI yang saat ini fokus pada proses sidang CAS Maarten Paes.

“Jangan terlalu banyak sok tahu, sudah, kami akan bicara kalau sudah pasti,” kata Arya kepada wartawan termasuk SCORE.CO.ID, Selasa (25/7/2024).

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Ia menyebut sebenarnya Paes tidak ada masalah dengan Timnas Indonesia, ini hanya membutuhkan waktu saja.

” Sebenarnya tidak ada masalah. Tunggu saja, serahkan pada ahlinya, ke tim Pak Erick (Thohir). Bukan bilang kami berhasil, kita belum tahu. Tapi sudah terbukti timnya ada yang bagian ini punya kemampuan masing-masing. Sudahlah ada yang lagi proses, kami sedang menggodok semua,” tutur Arya.

Paes Justru Sedang Bersiap di MLS All Star

Menunggu nasib baiknya bisa berlaga di Kualifikasi Piala Dunia Ronde Ketiga, 5 September mendatang.

Paes sedang bersiap menjalani laga bersama Lionel Messi yakni MLS All Star versus MX All Star yaitu pemain terbaik dari Liga Meksiko, 25 Juli mendatang.

“Saya sangat bersemangat menjadi [pemain] MLS All-Star tetapi kami memiliki begitu banyak pertandingan yang perlu kami fokuskan sebelum pertandingan MLS All-Star,” katanya, dikutip dari laman resmi FC Dallas.