Lionel Messi Bukan Lawan Favorit Bek Real Madrid, tapi Erling Haaland Lebih Sulit

Lionel Messi Bukan Lawan Favorit Bek Real Madrid, tapi Erling Haaland Lebih Sulit

ruedigerjpg 20230117084514 SCORE.CO.ID

Score – Keberadaan para penyerang hebat di sepak bola Eropa memang kerap menimbulkan banyak perdebatan.

Mana penyerang yang lebih baik dan mana yang lebih tajam selalu menjadi pembicaraan.

Salah satu pihak yang biasanya diminta sebagai pemberi referensi adalah para pemain bertahan.

Para pemain bertahan dianggap menjadi salah satu pihak yang tepat untuk menentukan siapa penyerang hebat saat ini.

Hal itu dikarenakan pemain bertahan biasanya langsung berhadapan dengan para penyerang dari klub lawan.

Kali ini, bek Real Madrid, Antonio Ruediger, diminta untuk berbicara soal penyerang yang paling sulit dihadapi.

Bek asal Jerman itu mengaku bahwa penyerang Manchester City saat ini, Erling Haaland, menjadi salah satu lawan paling berat yang pernah ia hadapi.

Hal itu dikarenakan postur tubuh Haaland yang tinggi menjadi penghambat tersendiri.

Ruediger menilai bahwa penyerang dengan postur tinggi lebih sulit dihadapi daripada penyerang dengan tubuh mungil.

Oleh karena itu, ia mengaku tidak suka menghadapi megabintang asal Argentina, Lionel Messi.

“Bertahan melawan lawan yang tangguh? Untuk itulah saya hidup,” kata Ruediger.

“Itulah saat-saat yang saya sukai, ketika semua rintangan melawan Anda ketika semua orang berbicara menentang Anda.”

“Begitulah yang terjadi dengan Haaland. Saya hidup untuk momen-momen tersebut.”

“Sulit untuk bertahan melawan pemain jangkung seperti Haaland atau [Victor] Osimhen.”

“Akan tetapi, saya lebih suka bermain melawan pemain dengan tinggi badan seperti ini daripada pemain dengan tinggi badan seperti [Lionel] Messi misalnya,” pungkas Ruediger.

Ruediger pernah berhadapan dengan Messi saat masih bermain di Chelsea.

Kala itu, Chelsea bertemu dengan Barcelona pada babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.

Dalam dua leg pertemuan kedua tim, Barcelona akhirnya berhasil menang dengan agregat 4-1.

Lionel Messi pun berhasil mencetak tiga dari empat gol yang diciptakan oleh Blaugrana ke kandang The Blues.

Adapun Ruediger berhadapan dengan Haaland pada babak semifinal Liga Champions 2022-2023 antara Real Madrid dan Manchester City.

Kala itu, Ruediger bermain penuh selama 90 menit pada leg pertama dan sukses menutup pergerakan Haaland.

Akhirnya, Los Blancos menahan imbang The Citizens dengan skor 1-1.

Akan tetapi, Real Madrid pada akhirnya kalah pada leg kedua dengan skor 0-4 dan gagal melaju ke final.

Exit mobile version