Kylian Mbappe Tak Masuk Skuad PSG Musim 2023-2024, Menganggur Setahun?

Kylian Mbappe Tak Masuk Skuad PSG Musim 2023-2024, Menganggur Setahun?

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Konflik antara Kylian Mbappe dan Paris Saint Germain ( PSG ) kian memanas menjelang akhir bursa transfer. Terbaru Les Parisiens menyebut bahwa sang penyerang tidak dimasukan ke dalam skuad untuk Liga Prancis musim 2023-2024.

Sebelumnya, Kylian Mbappe menegaskan tidak akan memperpanjang kontrak dengan PSG hingga akhir musim 2023-2024. Hal tersebut membuat penyerang berusia 24 tahun itu berstatus bebas transfer pada 2024.

Sikap penyerang Timnas Prancis itu membuat PSG naik pitam. Bahkan, klub asal Paris memberikan ultimatum kepada Kylian Mbappe untuk menandatangi perpanjangan kontrak atau dijual pada bursa transfer musim panas 2023. Namun, Kylian Mbappe belum menandatangani kontrak baru dengan klub manapun hingga akhir bursa transfer.

ADVERTISEMENT

Kemarahan PSG makin memuncak karena tawaran klub Liga Arab Saudi, Al Hilal, senilai 300 juta Dolar Amerika Serikat atau sekira Rp4,5 triliun ditolak mentah-mentah oleh Kylian Mbappe .

Akibatnya seperti dikutip Pikiran-rakyat.com dari Marca, PSG mengumumkan bahwa Kylian Mbappe tidak akan masuk ke dalam skuad Liga Prancis 2023-2024 dan dipastikan bakal menganggur hingga 2024.

Kylian Mbappe tidak akan bermain dalam pertandingan pembuka Ligue 1 Prancis musim 2023-2024. Timnya, Paris Saint-Germain ( PSG ), dijadwalkan akan menghadapi FC Lorient.

Pertandingan ini akan berlangsung di Parc des Princes pada Minggu, 13 Agustus 2023, dini hari WIB. Meskipun demikian, Mbappe akan menjadi penonton sambil menyaksikan rekan-rekannya bertanding.

Tidak hanya itu, berita ini tidak berhenti di situ. Mantan pemain AS Monaco ini juga bakal melewatkan pertandingan-pertandingan di musim 2023-2024. Setelah pertandingan melawan Lorient, PSG akan bertemu dengan Toulouse dan RC Lens.

“Ini sebagai bentuk hukuman baginya,” kata seorang sumber dikutip Pikiran-rakyat.com dari ESPN.

Baca Juga  Satu Striker Timnas U-23 Indonesia Menunggu Tes untuk Bebas Cedera, Masih Dilarang Berlatih dengan Kontak Fisik

Akan tetapi di sisi lain, sang penyerang merasa bahwa ia tidak melakukan kesalahan apa pun dengan menolak menandatangani perpanjangan kontrak yang diajukan oleh PSG .

Baginya, perpanjangan kontrak hanyalah sebuah pilihan, bukan suatu kewajiban. Oleh karena itu, ia berencana untuk menjalani satu tahun tersisa di Parc des Princes.

Pandangan PSG tentunya berbeda. Klub asal Prancis ini tidak ingin kehilangan Mbappe tanpa kompensasi pada musim panas 2024, terutama mengingat tingginya gaji yang diterimanya.

Karena itu, Les Parisiens berharap agar bintang mereka ini akan menyetujui perpanjangan kontrak kerja sama, sehingga ada kewajiban resmi yang terikat. Dengan demikian, ketika sang penyerang akhirnya memutuskan untuk pergi, akan ada penggantian yang sesuai.***