Kumamoto Masters 2023 – Kemenangan atas Okuhara Kali Ini Lebih Memuaskan bagi Gregoria

Kumamoto Masters 2023 – Kemenangan atas Okuhara Kali Ini Lebih Memuaskan bagi Gregoria

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Gregoria lolos ke babak kedua Kumamoto Masters 2023 setelah menyingkirkan mantan ratu bulu tangkis, Nozomi Okuhara (Jepang).

Dalam pertandingan yang dihelat di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Kumamoto, Jepang, Rabu (15/11/20230), Gregoria menang dalam dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-19.

“Pastinya pertandingan ini juga tidak mudah bagi saya. Karena dibanding di pertemuan terakhir, kali ini penampilan Okuhara lebih baik.”

“Rasanya ada kesenangan tersendiri pula karena bisa mengalahkan Okuhara.”

“Kemarin-kemarin, dia kan memang belum berada di top performance dia. Tetapi, belakangan ini dia juga lebih bagus performanya.”

Okuhara merupakan salah satu tunggal putri top saat Gregoria merangsek ke persaingan bulu tangkis kelas elite.

Bagi negaranya, Okuhara bahkan merupakan sosok pendobrak karena menjadi tunggal putri pemenang Olimpiade sekaligus juara dunia yang pertama dari Negeri Matahari Terbit.

Malang, karier Okuhara sering menghadapi cobaan karena badai cedera.

Tahun lalu, jelang Kejuaraan Dunia 2022, Okuhara mengalami cedera retak tulang dan otot pada paha kanannya sehingga harus absen selama dua bulan.

Gregoria sendiri baru bisa mengalahkan Okuhara di pertemuan keempat yang berlangsung pada Denmark Open 2023 bulan lalu.

Saat itu Jorji, sapaan akrab, sanggup meraih kemenangan dengan skor yang meyakinkan yaitu 21-11, 21-12.

Dalam pertandingan yang baru saja rampung, Gregoria sebenarnya masih terlihat sedikit lebih unggul daripada Okuhara.

Hanya saja, beberapa momen “goyang” membuat tunggal putri peringkat tujuh dunia itu harus berusaha lebih keras untuk mengamankan tiket ke babak berikutnya.

“Catatannya tetap ada. Di gim pertama saya ketinggalan 3-4 angka. Saya seharusnya tidak boleh memberi poin mudah kepada lawan,” papar Gregoria.

“Di gim kedua, saat sudah unggul jauh 19-15, saya malah sempat terkejar.

Baca Juga  Adik Valentino Rossi Nilai Performa Motor Honda Masih 60 Persen

“Ini karena lawan mengubah pola dan strategi permainan. Dan itu membuat saya kesulitan untuk meredamnya.”

“Terkejar sih, tetapi puji Tuhan saya bisa kembali lebih tenang untuk bisa meraih kemenangan,” pungkasnya.

Gregoria menjadi satu-satunya wakil Indonesia di tunggal putri pada Kumamoto Masters 2023.

Pada babak kedua Kumamoto Masters 2023, Gregoria akan ditantang Kim Ga-eun (Korea Selatan) yang baru saja menjadi kampiun Korea Masters 2023.

Gregoria selalu menang dalam lima pertemuan dengan Kim kendati dalam bentrok terakhir di Spain Masters 2023 skor akhirnya ketat yaitu 12-21, 21-14, 23-21.