Score – Kevin Ray Mendoza merupakan salah satu rekrutan anyar Persib pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2023/2024.
Pemain berposisi sebagai kiper itu lalu menjalani debut di Persib pada Minggu (10/12/2023).
Tepatnya yakni saat Persib menjamu Persik.
Namun sayang, debut kiper timnas Filipina itu berakhir pahit.
Kevin harus rela melihat gawangnya kebobolan dua kali.
Persib pun menelan kekelahan dari Persik dengan skor 0-2.
Hal ini sekaligus memutus laju tak terkalahkan Maung Bandung.
Seperti yang diketahui, Persib sebelumnya mencatatkan 14 laga tanpa kekalahan di Liga 1 2023/2024.
Selain itu, Persib juga mencatatkan kekalahan perdana di kandang musim ini.
Meski begitu, performa Kevin rupanya tetap mendapatkan pujian dari Nick Kuipers.
Pemain berposisi bek itu menilai Kevin bermain apik dan komunikasi antar pemain juga tak mengalami kendala.
Ia menyebut bahwa Kevin hanya kurang beruntung.
“Saya rasa komunikasinya bagus.”
“Dia juga bermain dengan bagus terutama di babak pertama kemarin.”
Lebih lanjut, Nick berpendapat bahwa kesalahan yang dilakukan oleh pemain merupakan sesuatu yang wajar.
Oleh sebab itu, Nick berharap Kevin tak berkecil hati.
“Ini adalah bagian dari sepak bola.”
“Tapi menurut saya, dia (Kevin) bermain bagus kemarin.”
“Dia juga memainkan sepak bola yang bagus dan komunikasinya di pertahanan bagus.”
“Jadi secara keseluruhan dia melakukan tugas dengan baik.”
“Sedikit tidak beruntung tapi itu sepak bola,” tuturnya.