Score – Liverpool kembali diterpa isu soal kepergian salah satu pemain andalannya.
Kali ini, Liverpool disebut-sebut akan kehilangan Darwin Nunez pada akhir musim 2023-2024.
Hal itu tidak lepas dari tindakan Nunez yang baru-baru ini menghapus seluruh foto tentang Liverpool di Instagram pribadinya.
Di Instagram pribadinya saat ini, hanya ada foto Nunez yang mengenakan seragam Timnas Uruguay.
Tindakan penyerang berusia 24 tahun itu pun langsung membuat banyak pihak terkejut.
Tidak sedikit pula yang menyebut bahwa Nunez sudah pasti akan pergi dari Anfield pada akhir musim ini.
Sejauh ini, Nunez dikaitkan dengan klub raksasa Liga Spanyol, Barcelona.
Barcelona kabarnya tertarik untuk mendatangkan penyerang asal Uruguay itu sebagai suksesor Lewandowski.
Blaugrana ingin Nunez bisa menjadi penyerang tengah andalan mereka suatu saat nanti.
Akan tetapi, harga pasaran Nunez yang tinggi tentu tidak ramah bagi kantong Barcelona karena mereka masih memperbaiki kondisi keuangan klub.
Tidak hanya itu, Nunez juga masih terikat kontrak dengan Liverpool hingga 30 Juni 2028 mendatang.
Nunez sendiri memang kerap mendapatkan kritikan selama bermain di Liverpool dalam dua musim terakhir.
Sejauh ini, eks penyerang Benfica itu sudah bermain sebanyak 94 kali untuk Liverpool di berbagai kompetisi.
Akan tetapi, Nunez belum bisa memenuhi ekspektasi para pendukung The Reds sebagai penyerang tajam.
Ditebus dengan nominal mewah, Nunez baru mencetak 33 gol dan 17 assist dari 94 penampilan tersebut.
Selain itu, penyerang berusia 24 tahun tersebut juga kerap menyia-nyiakan banyak peluang pada musim ini yang membuat para pendukung Liverpool murka.
Dengan dihapusnya foto-foto tentang Liverpool dan kritik yang diterima, Nunez seolah makin menguatkan rumor kepergiannya ke Barcelona pada akhir musim ini.