Klasemen Liga Voli Korea – Amukan Mega-Gia Tembus 39 Poin, Antarkan Red Sparks Kembali ke Zona Play-off usai Remukkan Juara Bertahan

Klasemen Liga Voli Korea – Amukan Mega-Gia Tembus 39 Poin, Antarkan Red Sparks Kembali ke Zona Play-off usai Remukkan Juara Bertahan

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Pembalasan manis Daejeon JungKwanJang Red Sparks atas Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass benar-benar terukir dengan manis.

Bermain di kandang, tim arahan Ko Hee-jin tersebut berhasil mengemas kemenangan telak tiga set langsung atas Vanja Bukilic dan kolega di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Korea Selatan, Rabu (13/12/2023).

Red Sparks membangun serangan padu lewat comeback di akhir set pertama yang menentukan jalannya pertandingan yang bergulir satu jam 30 menit dengan kemenangan 3-0 (25-27, 25-21, 25-18).

Kemenangan tersebut menjadi yang pertama bagi Red Sparks atas Expressway Hi-Pass setelah dua kali sebelumnya selalu menelan kekalahan dari tim juara bertahan itu.

Pada putaran pertama Liga Voli Korea 2023-2024, Red Sparks kalah telak 0-3.

Kemudian pada putaran kedua, kalah menyesakkan 2-3.

Tak ayal, kemenangan straight set hari ini benar-benar menjadi balas dendam manis sekaligus menyakitkan bagi tim asuhan Kim Jong-min yang juga diperkuat jagoan Thailand, Tanacha Suksot.

Pasalnya, kekalahan dari Red Sparks menjadi kekalahan keenam secara beruntun bagi Hi-Pass yang performanya terus menurun dan masih tertahan di peringkat enam klasemen Liga Voli Korea 2023-2024.

Sedangkan Red Sparks, kerja keras mereka berbuah manis karena kemenangan ini menambah 3 poin sekaligus membawa mereka kembali ke peringkat empat klasemen dengan mengantongi 23 poin.

Red Sparks Menggusur IBK Altos yang sebelumnya merebut posisi Megawati Hangestri dkk.

Statistik pertandingan hari ini menunjukkan bahwa MVP pada laga Red Sparks vs Hi-Pass kali ini dipegang oleh Gia (Giovanna Milana).

Gia mengemas poin terbanyak dengan 22 poin, disusul Megawati yang juga tampil tak kalah meledak hari ini dengan 17 poin.

Skuad Red Sparks tampil dominan daripada Hi-Pass yang mana Vanja Bukilic dan Tanacha ‘hanya’ bisa menorehkan masing-masing 11 poin.

Baca Juga  Natalia Tjahja berbagi inspirasi di balik “anthem” perdana APC

Megawati juga turut menyumbang satu service ace yang ia bukukan pada set pertama yang juga menjadi satu-satunya ace pada laga hari ini.

Meski demikian, Red Sparks tidak bisa berlama-lama untuk menikmati hagemoni kemenangan hari ini.

Selanjutnya mereka bakal mejalani laga lebih alot karena akan bertemu tim pemuncak klasemen, Suwon Hyundai E&C Hillstate.

Pertandingan melawan tim yang diperkuat Moma Bassoko dan Wipawee Srithong akan jadi laga ke-16 yang digelar pada Sabtu (16/12/2023).

KLASEMEN LIGA VOLI KOREA 2023-2024 DIVISI PUTRI, RABU (13/12/2023):