Keinginan Iqbal Gwijangge ke Pemain Timnas U-17 Indonesia Jebolan Piala Dunia U-17 2023

Keinginan Iqbal Gwijangge ke Pemain Timnas U-17 Indonesia Jebolan Piala Dunia U-17 2023

20240104 104822jpg 20240104105139 SCORE.CO.ID

Score – Iqbal Gwijangge berharap dari skuad timnas U-17 Indonesia ada yang mendapat kesempatan berkarier di luar negeri.

Sejauh ini, terdapat dua pemain timnas U-17 Indonesia yang sudah dari awal berkarir di luar negeri.

Mereka adalah Amar Rayhan Brkic (Hoffenheim U-17) dan Welber Jardim (Sao Paulo U-17).

Keduanya ini berstatus sebagai pemain diaspora

“Semoga juga, kami ada yang bisa main di Eropa, abroad,” ucap Iqbal saat ditemui.

“Dan membantu sepak bola Indonesia agar bisa lebih baik lagi,” sambung pemain berusia 17 tahun tersebut.

Diakui Iqbal, sangat bersyukur bisa membela timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023.

Pada Piala Dunia U-17 2023, perjalanan skuad Garuda Asia terhenti di babak grup.

Menempati Grup A Piala Dunia U-17 2023, timnas Indonesia tercatat menorehkan dua poin dari tiga pertandingan.

Dengan rinci hasil, dua kali imbang melawan Ekuador (1-1) dan Panama (1-1) serta kalah dari Maroko (3-1).

“Kami banyak belajar selama pertandingan di grup,” tutur Iqbal.

“Dan saya rasa semua pemain ambil banyak pelajaran.”

“Dan saya harap kita semua bisa bawa ilmu itu sampai seumur hidup,” ujar pemain kelahiran Sumedang, Jawa Barat tersebut.

Kini Iqbal tengah fokus mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia besutan Indra Sjafri di Jakarta.

Indra Sjafri ditargetkan membawa timnas U-20 Indonesia lolos ke Piala Dunia U-20 2025 Chile.

Iqbal menambahkan, Indra Sjafri selalu mengingatkan sikap disiplin kepada anak asuhnya.

“Ya instruksinya mungkin, saya rasa semua pelatih sama,” kata pemain Barito Putera itu.

“Kami disuruh disiplin di dalam maupun luar lapangan, jaga sikap, selalu profesional.”

“Kami juga harus tambah latihan sendiri, untuk menjaga kebugaran tubuh pemain,” sambung Iqbal.

Iqbal sendiri di bawah asuhan Indra Sjafri mulai menerima eksperimen dengan menempati posisi gelandang.

Sejatinya, Iqbal beroperasi sebagai bek tengah.

“Tidak ada masalah dengan itu, saya akan mengikuti sesuai kebutuhan pelatih,” tutupnya.

Exit mobile version