Jonathan Wijono menikmati permainan hari keempat Indonesia Masters

output onlinejpgtools 23 SCORE.CO.ID

Score – Pegolf Indonesia Jonathan Wijono mengatakan, ia paling menikmati pertandingan hari keempat BNI Indonesia Masters 2023 karena permainannya lebih solid.Pada putaran keempat, pegolf yang akrab disapa dengan Jowi tersebut sukses mencatatkan skor 67 pukulan atau 4 di bawahpar.“Hari ini yang paling enjoy. Memang panas, tapi tidak sepanas kemarin. Permainan juga lebih solid. Hari ini bisa commit ke shot makanya tadi bisa cetak skor bogey free 67,” kata Jowi yang ditemui seusai pertandingan di Royale Jakarta Golf Club, Minggu.Angka itu merupakan skor terbaiknya selama pertandingan yang digelar dari tanggal 16 hingga 19 November tersebut.Penampilannya di putaran ketiga hanya mampu mencatatkan skor 71 pukulan atau par dan menempati T40 akibat melakukan satu bogey di lubang dua dan double-bogey di lubang lima.Jowi mengatakan, kesalahan yang ia lakukan pada putaran ketiga menjadi pelajaran untuk penampilan yang lebih baik di putaran keempat atau hari terakhir turnamen.“Pastinya belajar dari kesalahan kemarin. Yang tadi saya pikirkan lebih ke komitmen untuk shot, jadi bisa lebih fokus dan percaya ketika shot. Kemarin ada beberapa lubang yang tidak percaya, jadi miss-nya di situ,” kata dia.Meski hari ini mendapatkan nilai terbaik, ia mengaku tetap menemui hambatan selama bermain.“Hari ini bolanya tidak bisa masuk dengan mudah. Kadang-kadang kan dari jarak dekat ada yang tidak masuk,” ujarnya.Pegolf yang baru menyandang status profesional pada tahun 2021 itu juga mengaku bahwa lubang yang paling sulit untuk ditaklukkan selama bertanding adalah lubang lima. Namun, pada hari ini, ia berhasil mengatasinya.Pada putaran pertama BNI Indonesia Masters 2023, Jowi membukukan 68 pukulan atau 3 under par dan pada putaran kedua adalah 69 pukulan atau 2 under par. Total keseluruhan skor Jowi dari empat putaran adalah 275 pukulan atau 9 under par.

Exit mobile version