Jadwal Supercopa Spanyol : Derby Madrid Sengit di Semi Final

Jadwal Supercopa Spanyol : Derby Madrid Sengit di Semi Final

SCORE.CO.ID – Derby Madrid di Semi Final Piala Supercopa Spanyol akan digelar besok, Pertarungan antara dua klub besar ibu kota, rival di final Liga Champions tahun 2014 dan 2016 dengan kemenangan Real Madrid di kedua laga tersebut.

Piala Super akan berlangsung di Arab Saudi, tepatnya di Riyadh, di Stadion KSU yang berkapasitas 25 ribu penonton. Pertandingan antara Real Madrid dan Atlético de Madrid dijadwalkan dimainkan pada 10 Januari pukul 20.00 (Waktu Spanyol).

Sementara di Indonesia, laga ditayangkan besok pukul 01.45 dinihari WIB yang akan ditayangkan live di RCTI.

Bagaimana, H2H Real Madrid vs Atletico Madrid

Pertemuan terakhir mereka di La Liga pada pekan ke-6, saat itu Real Madrid harus mengakui keunggulan Atletico Madrid 1-3.

Bila total keseluruhan, mereka bertemu sebanyak 62 kali dengan kemenangan untuk Real Madrid 30 kali, dan Atletico Madrid 12 kali, serta hasil imbang 20 kali.

Sejak itu, Real Madrid tak terkalahkan dalam 19 pertandingan terakhir mereka (M16 S3 K0). Itulah modal Madrid untuk melakoni derby kontra Atletico di Riyadh.

Head to head lainnya di Piala Supercopa dimana Real Madrid kurang baik karena Atletico Madrid berhasil mengungguli kemenangan 1 kali dan hasil imbang 2 kali dari 3 pertemuan.

Bila dilihat dari pertemuan ini, head to head yang cukup baik untuk Real Madrid, tapi Atletico Madrid juga memiliki peluang. Mari lihat juga :

5 Pertandingan Terakhir Real Madrid 

13-12-23 Union Berlin 2-3 Madrid (Liga Champions)

18-12-23 Madrid 4-1 Villarreal (La Liga)

22-12-23 Alaves 0-1 Madrid (La Liga)

04-01-24 Madrid 1-0 Mallorca (La Liga)

07-01-24 Arandina 1-3 Madrid (Copa del Rey)

5 Pertandingan Terakhir Atletico Madrid

16-12-23 Bilbao 2-0 Atletico (La Liga)

20-12-23 Atletico 3-3 Getafe (La Liga)

23-12-23 Atletico 1-0 Sevilla (La Liga)

04-01-24 Girona 4-3 Atletico (La Liga)

06-01-24 Lugo 1-3 Atletico (Copa del Rey)

Starting Line Up Real Madrid vs Atletico Madrid

Real Madrid (4-3-1-2): Lunin; Carvajal, Rudiger, Nacho, Mendy; Valverde, Kroos, Modric; Bellingham; Rodrygo, Vinicius.

Pelatih: Carlo Ancelotti.

Atletico Madrid (5-3-2): Oblak; Molina, Gimenez, Witsel, Hermoso, Lino; Llorente, Koke, De Paul; Griezmann, Morata.

Jadwal Supercopa Spanyol Real Madrid vs Atletico Madrid

jadwal Supercopa real Madrid vs Atletico madrid SCORE.CO.ID
Baca Juga  Mats Hummels Dekati Klub La Liga Setelah Keluar dari Borrusia Dortmund