Jadwal Piala Asia U20 2025, Pembagian Grup dan Link Live Streaming Gratis

Jadwal Piala Asia U20 2025 Lengkap

Jadwal Piala Asia U20 2025 Lengkap
Jadwal Piala Asia U20 2025 Lengkap dengan Grup(c) SCORE.CO.ID/Jurnalis T
SCORE.CO.ID – Jadwal Piala Asia U20 tahun 2025 sudah digelar dan mulai malam ini Indonesia akan melawan Iran U20.

Turnamen ini diselenggarakan di China dan diikuti 16 tim yang dibagi menjadi empat grup. Dua tim teratas masing-masing grup akan melaju ke babak knock-out 8 besar hingga final.

Timnas Indonesia U20 yang diasuh coach Indra Sjafri akan mengawali perjuangannya mulai hari ini. Timnas masuk di Grup C bersama Iran, Uzbekistan, dan Yaman.

Dony Tri Pamungkas dan Aditya Warman dari Persija masuk ke dalam 23 pemain yang terbang ke China.

Skuat kali ini hanya diperkuat 3 pemain abroad; Jens Raven, Welber Jardim, dan Ama Ola. Sementara Dion Markx dan Tim Geypens tidak bisa ikut serta karena proses naturalisasi belum selesai hingga batas akhir pendaftaran pemain.

Piala Asia U-20 bisa jadi jalan bagi Garuda Muda jika ingin berlaga di Piala Dunia U-20 2025. Syaratnya, Indonesia harus lolos ke babak semifinal. 

Apa Persiapan Indra Sjafri?

Dilansir dari laman Facebook @BeritaBolaUpdate, persiapan Indra Sjafri punya dua target.

Indra Sjafri menjelaskan bahwa mereka memiliki beberapa misi untuk timnas U-20 Indonesia.

Dua target yakni menjadi juara di ASEAN Cup U-20 2024 dan lolos ke Piala Asia U-20 2025 sudah mereka kunci.

“Jadi kalau masih bicara target, target sebenarnya tim ini yang di bentuk bulan Desember adalah menjuarai AFF. Ya, itu target target utama dan alhamdulillah juara,” kata Indra Sjafri.

“Sekarang kita 16 besar di Piala Asia untuk menentukan empat besar,” ujar Indra Sjafri melanjutkan.

“Kita terbiasa kalau menurut saya target itu kan niat kan. Kalau kita enggak punya target berarti tidak punya niat dong.”

Baca Juga  Jadwal Siaran Langsung Bola Malam Ini, 06 Februari 2025

“Dan untuk target sendiri jelas yah juara piala asia u20, Tapi sesuai yang diberikan pssi minimal empat besar dan lolos piala dunia u20 di chile nanti. “

“Terus apanya yang mau diaminkan. Kita berupaya. Ya, target maksimal kita upayakan,” imbuhnya.

“Nanti apa hasilnya? Mau lolos Piala Dunia atau tidak lolos Piala Dunia yang paling penting di sana di suatu pembentukan tim adalah mengevaluasi,” tutur Indra Sjafri.

“Target penting, tapi jauh lebih penting menyiapkan individu-individu yang berkualitas yang nanti bisa menjadi cikal-bakal pemain timnas sendiri,” tutup keterangannya.

Jadwal Piala Asia U20 2025 untuk Timnas Indonesia

  • Indonesia U20 vs Iran U20= Kamis (13/2/2025) pukul 18.30 WIB.
  • Uzbekistan U20 vs Indonesia U20= Minggu ( 16/2/2025) pukul 18.30 WIB
  • Indonesia U20 vs Yaman U20= Rabu (19/2/2025) pukul 18.30 WIB

Grup Piala Asia U20 untuk Indonesia 

Indonesia ada di grup C dengan tiga negara lainnya yaitu Yaman U20, Uzbekistan U20 dan Iran U20.

Dengan 32 negara lainnya, dimana Indonesia bersama Thailand U20 jadi satu-satunya negara yang ada di kawasan Asia Tenggara dan mewakili di turnamen Asia ini.

Terakhir, Dimana Saya Bisa Menontonnya?

Link Live Streaming Gratis untuk menyajikan piala asia U20 tahun 2025 adalah situs kami, karena kami menayangkan seluruh laga disini.