Jadwal Piala Asia Hari Ini : Super Big Match Jepang vs Vietnam

1705214748096 SCORE.CO.ID

SCORE.CO.ID – Piala Asia bergulir hari ini dimana laga lanjutan Grup C dan Grup D mulai dibuka hari ini, Minggu ( 14/1/2024). 

Day ke-3 menyajikan partai big match antara Jepang vs Vietnam dimana dua tim ini nantinya akan bertemu dengan timnas Indonesia.

Tim Samurai Biru merupakan tim favorit juara Piala Asia 2023. Berdasarkan ranking FIFA, Jepang adalah tim Asia dengan peringkat tertinggi yaitu duduk di posisi ke-17.

Uniknya, sejak tampil di Piala Asia pada edisi 1988, Jepang tidak pernah kalah di laga perdana Piala Asia. Dari sembilan laga pembuka yang telah dimainkan, Jepang mencatat lima kemenangan dan empat hasil imbang.

Bagi Vietnam, lawan Jepang adalah laga yang sangat penting bahkan mereka percaya diri bisa menahan pasukan Samurai Biru.

“Namun, kami mempunyai keinginan untuk berjuang dan meraih hasil yang terbaik hari ini,” kata pelatih berusia 68 tahun, Minggu ( 14/1/2024).

“Memang kami tidak memiliki proses persiapan yang panjang. Namun kami sangat siap serta mempersiapkan diri dengan baik,” tutup Troussier.

Juga ada laga lain yang tak kalah penting dimana Hongkong akan menghadapi lawan yang sangat tangguh yaitu UAE.

Bila dilihat dari pengalaman, UEA meraih podium pada tahun 2015 di Piala Asia dan menindaklanjutinya dengan finis keempat pada tahun 2019 saat mereka berupaya menampilkan performa gemilang lainnya di Qatar. 

jadwal piala asia hari ini ada Jepang vs vietnam SCORE.CO.ID

Sebaliknya, Hongkong memainkan final Piala Asia untuk pertama kalinya sejak 1968 dan menghadapi tugas berat di hadapan mereka. Setelah kemenangan mereka di Tahun Baru melawan Tiongkok itu menjadi modal cukup baik di laga nanti malam.

Semua mata tertuju pada striker andalan UEA Ali Mabkhout yang mengantongi Sepatu Emas di Piala Asia AFC 2015 dengan lima gol untuk negaranya. Mabkhout adalah pencetak gol terbanyak UEA dengan 85 gol dalam 115 pertandingan dan ia akan memimpin lini depan UEA.

Dan laga terakhir ada Iran menghadapi Palestina di grup yang sama yaitu Grup C Piala Asia 2024.

Iran pernah meraih era keemasan di sepak bola Asia pada tahun 1960-an dan 1970-an dengan memenangkan tiga gelar berturut-turut pada 1968, 1972, dan 1976.

Sementara Palestina menjadi tim yang tak diunggulkan di Grup C ini, hasil terbaik Palestina adalah bisa menahan imbang timnas Indonesia dengan skor akhir 0-0 pada pertandingan FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Rabu (14/6/2023) malam.

Seluruh pertandingan bisa disaksikan di I-news, dan score.co.id akan menyajikan seluruh hasil lengkap Piala Asia 2023.

Babak penyisihan grup akan terus berlangsung saat laga terakhir dimulai, dan timnas Indonesia akan memulai pertandingan besok melawan Irak.

Exit mobile version