Jadwal Lengkap Pekan 24 Liga 1 2023/2024 – Ada Aksi Persib Vs Persis hingga Borneo FC Vs Persija

Jadwal Lengkap Pekan 24 Liga 1 2023/2024 – Ada Aksi Persib Vs Persis hingga Borneo FC Vs Persija

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – BOLASPOR.COM – Berikut jadwal lengkap Liga 1 2023/2024 pekan ke-24, Persija harus hadapi pemuncak klasemen, Borneo FC.

Pekan ke-24 Liga 1 2023/2024 bakal dimulai pada Minggu (4/2/2024).

Pada hari tersebut nantinya akan ada empat pertandingan.

Duel antara PSM vs Persita menjadi laga pembuka.

Laga ini rencananya terlaksana di Stadion Balakan, Balikpapan, Kalimantan Timur.

Selain penampilan PSM, Persebaya dan Persib juga tampil di hari yang sama.

Persebaya ditantang Bhayangkara FC.

Sedangkan Persib melawan Persis.

Terakhir ada duel antara PSS vs Persikabo 1973.

Lenjut ke Senin (5/2/2024).

Hanya ada dua laga yang terlaksana pada hari tersebut.

Rinciannya yakni Arema FC vs PSIS Semarang dan Persik vs Bali United.

Pekan ke-24 Liga 1 2023/2024 ditutup hari Selasa (6/2/2024).

Tiga laga terakhir yakni mempertemukan Dewa United vs Bali United, Madura United vs RANS Nusantara FC dan Borneo FC vs Persija Jakarta.

Ini tentu menjadi tantangan berat bagi Persija.

Seperti yang diketahui, Borneo FC merupakan pemuncak klasemen sementara Liga 1 2023/2024.

Selain itu, Borneo FC juga sangat kuat ketika bermain di kandang.

Persija sendiri wajib meraih poin penuh untuk menjaga asa lolos ke babak play-off juara.

Tim asuhan Thomas Doll sementara menempati peringkat kesembilan dengan raihan 32 poin.

Poin tersebut terpaut tujuh angka dari PSIS yang menempati peringkat keempat.

Untuk lebih jelasnya, berikut jadwal lengkap Liga 1 2023/2024 pekan ke-24:

Minggu (4/2/2024)

PSM vs Persita – 15.00 WIB

Persebaya vs Bhayangkara FC – 15.00 WIB

Persib vs Persis – 15.00 WIB

PSS vs Persikabo 1973 – 19.00 WIB

Senin (5/2/2024)

Arema FC vs PSIS – 15.00 WIB

Persik vs Bali United – 19.00 WIB

Baca Juga  BREAKING NEWS - Ini 21 Pemain Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

Selasa (6/2/2024)

Dewa United vs Barito Putera – 15.00 WIB

Madura United vs RANS Nusantara FC – 15.00 WIB

Borneo FC vs Persija – 19.00 WIB.