Jadwal Badminton Asian Games 2023 Selasa, 3 Oktober 2023: 6 Wakil Indonesia Siap Bertanding Hari Ini

Jadwal Badminton Asian Games 2023 Selasa, 3 Oktober 2023: 6 Wakil Indonesia Siap Bertanding Hari Ini

Jadwal Badminton Asian Games 2023 Selasa, 3 Oktober 2023: 6 Wakil Indonesia Siap Bertanding Hari Ini

Score – Menyimak jadwal badminton Asian Games 2023 hari ini , Selasa 3 Oktober 2023. Saksikan 6 wakil Indonesia bertarung untuk lolos ke babak kedua.

Ajang badminton Asian Games 2023 kembali dilanjutkan hari ini pada Selasa 3 Oktober 2023. Ada 6 wakil Indonesia akan bertanding pada hari ini .

Keenam wakil itu terdiri dari 4 atlet tunggal, dan 2 atlet ganda. Semuanya akan bertarung untuk memberikan emas kepada Indonesia.

Enam wakil yang bertanding hari ini adalah dua tunggal putra, Jonatan Christie, dan Anthony Sinisuka Ginting. Dua tunggal putri juga akan bertanding yaitu Gregoria Mariska Tanjung dan Putri Kusuma Wardani.

ADVERTISEMENT

Pertandingan kemudian akan ditutup oleh laga dua pasangan ganda putri yaitu Putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Kemudian pasangan ganda lainnya ialah Febriana Dwipuji Kusuma dan Amalia Cahaya Pratiwi.

Di sisi lain, ada pasangan ganda putra Indonesia yang sudah lolos ke babak kedua. Yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Jadwal Pertandingan Badminton Asian Games 2023 akan dimulai di Binjiang Gymnasium mulai 09.00 WIB:

Lapangan 1(partai pertama)Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting (1) vs Wang Tzu Wei (Taiwan)

(partai ke-7)Tunggal putra Jonatan Christie (8) vs Chou Tien Chen (Taiwan)

Lapangan 2(partai ke-5)Tunggal putri Putri Kusuma Wardani vs Liang Ka Wing (Hong Kong)

(partai ke-6)Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung (5) vs Ashmita Chaliha (India)

(partai ke-8)Ganda putri Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Liu Lok Lok / Ng Wing Yung (Hong Kong)

Lapangan 4(partai ke-9)Ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi vs Rasila Raharjan / Anu Maya Rai (Nepal)

Sebagai informasi, pada pertandingan hari sebelumnya Senin 2 Oktober 2023, tiga wakil Indonesia sudah bertanding. Ada ganda campuran Rinov Rinaldy dan Pitha Haningtyas Mentari, kemudian ada ganda putra Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin. Serta Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Baca Juga  Hasil Hylo Open 2023 - Tikungan di Gim Kedua, Antar Rehan/Lisa ke Perempat Final

Rinov/Pitha serta Leo/Daniel berhasil lolos ke babak berikutnya. Sedangkan Rehan dan Lisa Ayu harus gagal melaju ke babak berikutnya.***