Gak Ada Messi, Suarez Jadi! Inter Miami Menang 3-1 melawan DC United

Gak Ada Messi, Suarez Jadi! Inter Miami Menang 3-1 melawan DC United

SCORE.CO.ID – Inter Miami berhasil meraih kemenangan penting dengan skor 3-1 atas tuan rumah DC United dalam pertandingan lanjutan MLS Liga Amerika Serikat 2024.

Gerardo Martino Berhasil Taklukkan DC United Tanpa Kehadiran Messi

Tim yang diasuh oleh Gerardo Martino ini berhasil mengamankan tiga poin.

Pertandingan ini menarik perhatian karena melibatkan nama besar dari kedua tim. Inter Miami telah membentuk skuad yang penuh dengan bintang-bintang musim ini, sementara DC United juga dikenal sebagai salah satu unggulan di MLS.

Inter Miami Menang 3-1 meskipun Tanpa Messi dan Alba di Awal

Meskipun tanpa kehadiran Lionel Messi yang terpaksa absen karena cedera, serta Luis Suarez dan Jordi Alba yang memulai laga dari bangku cadangan, Inter Miami berhasil meraih kemenangan penting.

DC United membuka keunggulan melalui aksi Jared Strout di menit ke-14, namun Inter Miami berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Leonardo Campana di menit ke-24.

Skor 1-1 Mengakhiri Babak Pertama yang Cukup Menegangkan

Dengan skor 1-1 tampaknya akan menutup pertandingan, namun Tata Martino membuat perubahan yang berpengaruh di babak kedua dengan memasukkan Alba dan Suarez.

Pengaruh masuknya Alba dan juga Suarez di babak kedua tampaknya cukup memberikan efek yang cukup baik bagi tim.

Terlihat pola permainan dan juga ritme permainan yang dilakukan oleh Inter Miami pun mengalami perubahan yang cukup mengejutkan DC United.

Gooooooollllllllllllllllllll !!! Suarez Mencetak 2 Skor Dalam 15 Menit

Suarez kemudian mencetak dua gol pada menit ke-72 dan ke-85, membawa Inter Miami mengamankan kemenangan 3-1.

Penampilan yang cukup baik oleh Suarez tampaknya memang menjadi kunci bagi timnya untuk mengamankan posisi dan hasil positif meskipun tanpa kehadiran beberapa pemain kunci.

Baca Juga  Arsenal vs Bayern Munchen: Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Live Streaming

Ini adalah bukti dari kekuatan dan ketangguhan Inter Miami dalam menghadapi tantangan.

Meskipun demikian, sebelum laga berlangsung, kekhawatiran tentang ketidakhadiran Messi akan membawa hasil yang kurang bagus bagi tim cukup kuat terdengar.

Berbagai ulasan pun tidak begitu yakin tentang keberhasilan Inter Miami mencapai 3-1 dalam laga kali ini.

Susunan Pemain Inter Miami dan DC United

Berikut ini adalah susunan pemain yang diterjunkan oleh kedua tim pada laga tersebut:

DC United:

● Bono (Penjaga gawang)

● Santos

● McVey

● Bartlett

● Herrera

● Peltola

● Pirani (Digantikan oleh Fletcher pada menit ke-65)

● Klich

● Stroud (Digantikan oleh Rodriguez pada menit ke-79)

● Dajome

● Benteke

Inter Miami:

● Callender (Penjaga gawang)

● Allen

● Freire (Digantikan oleh Kryvtsov pada menit ke-31)

● Aviles

● Ruiz

● Gomez

● Busquets

● Redondo

● Taylor (Digantikan oleh Suarez pada menit ke-62)

● Campana (Digantikan oleh Borgelin pada menit ke-75)

● Gressel (Digantikan oleh Alba pada menit ke-76)