Score – Tim Nasional Basket Putra Indonesia berhasil memetik kemenangan saat bertemu tuan rumah Suriah dalam laga penutup Prakualifikasi Olimpiade 2024 Paris zona Asia. Skuad merah putih menang dengan skor 84-78 pada 18 Agustus dini hari tadi di Al Fayhaa Stadium, Damaskus, Suriah.
Di awal laga, Timnas Indonesia harus tertinggal terlebih dahulu hingga 0-9. Walaupun dimulai dengan tempo lambat, Indonesia mampu menemukan ritme permainannya pada saat kuarter kedua dan memaksakan skor menjadi seimbang 45-45.
Selepas jeda pertandingan, Indonesia menjadi lebih percaya diri dan dapat bermain lepas sehingga berhasil mencetak 32 angka dan mampu mengambil alih keunggulan menjadi 77-61. Kemudian Indonesia semakin mempertegas keunggulan dengan mengakhiri pertandingan dengan skor 84-76 atas Suriah.
ADVERTISEMENT
Marques Bolden kembali menjadi aktor utama dari kemenangan ini. Dia berhasil mencetak double-double 24 points dan 11 rebounds. Pemain debutan timnas, Reza Guntara juga berhasil menyumbang 16 points, disusul Muhammad Arighi 14 points, dan sang motor penggerak tim Yudha Saputera dengan raihan 10 points.
Dengan kemenangan ini, Indonesia hanya finish di posisi kelima dari enam peserta dengan mengoleksi dua kemenangan yang diraihnya saat bertemu Kazakhstan dan Suriah, serta menelan tiga kekalahan.
Pada laga sebelumnya di turnamen Indonesia International Basketball Invitational, Indonesia dipaksa kalah oleh Suriah dengan skor 76-82. Dengan adanya kemenangan ini, Indonesia berhasil membalaskan dendamnya atas pertandingan yang diselenggarakan di Indonesia Arena lalu.
Sebelum bertanding, Manager Timnas Indonesia Jeremy Imanuel Santoso mengingatkan bahwa pentingnya meraih kemenangan di laga terakhir ini.
“Kami menekankan betapa pentingnya kemenangan dan saya rasa anak-anak juga sangat inginkan menutup perjalanan dengan kemenangan walaupun tidak mudah karena melawan tuan rumah dan terakhir ketemu di Indonesia Arena mereka kalahkan kita. Jadi kemenangan ini merupakan balasan tepat untuk Suriah setelah kita kalahkan mereka di kandang mereka sendiri,” ujar Jeremy yang dikutip dari laman resmi Timnas Basket Indonesia.
Jeremy juga mengatakan bahwa kemenangan atas Suriah ini sekaligus menjadi kado persembahan untuk hari kemerdekaan Indonesia.
“Kami memang ingin persembahkan kemenangan juga di hari kemerdekaan bangsa Indonesia dan saya rasa walaupun kami belum berhasil lolos tapi anak-anak sudah meluapkan semua kemampuan yang tersisa di hari terakhir untuk dapatkan kemenangan,” tambah Jeremy.
Sabtu, 12 Agustus 2023
Indonesia 91 vs 82 Kazakhstan
Minggu, 13 Agustus 2023
India 90 vs 74 Indonesia
Senin, 14 Agustus 2023
Indonesia 72 vs 86 Saudi Arabia
Rabu, 16 Agustus 2023
Bahrain 95 vs 72 Indonesia
Kamis, 17 Agustus 2023
Indonesia 84 vs 78 Suriah.***