Score – Pada kesempatan ini, kedua tim tampil hati-hati sejak menit awal.
Madura United memperoleh peluang pertama melalui sepakan pojok Francisco pada menit kesembilan.
Hanya saja bola umpan dari Francisco masih terlalu tinggi dan tak bisa dijangkau oleh pemain Madura United.
RANS Nusantara FC gantian memberikan ancaman pada menit ke-11.
Antonius melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti.
Namun bola masih mengenai pemain Madura United dan hanya menghasilkan sepakan pojok.
Penyelamatan gemilang dilakukan Hilman Syah pada menit ke-19.
Hilman mampu menepis bola hasil tendangan Dalberto yang sudah berdiri bebas di kotak penalti RANS Nusantara FC.
Bola sepakan Evandro melebar tipis di sisi kiri gawang Madura United pada menit ke-34.
Skor 0-0 menutup babak pertama.
Gol yang ditunggu tim tuan rumah akhirnya lahir pada menit ke-55.
Gol tersebut dicetak oleh Dalberto.
RANS Nusantara mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-74.
Memanfaatkan kemelut di dalam kotak penalti Madura United, Tavinho melepaskan sontekan yang gagal diantisipasi oleh Lucas Frigeri.
Skor berubah menjadi 1-1.
Malapetaka diperoleh oleh Madura United pada menit ke-78.
Mitsuru Maruoka melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti.
Bola sepakan pemain asal Jepang itu menghujam masuk ke pojok kanan bawah gawang Madura United.
RANS Nusantara FC berbalik unggul menjadi 2-1.
Drama terjadi di penghujung babak kedua.
Francisco Rivera sukses menyelamatkan Madura United dari kekalahan.
Hilman Syah gagal mengamankan bola dengan sempurna.
Francisco lalu menyambutnya dengan sebuah sepakan yang berbuah gol.
Skor 2-2 menutup duel Madura United vs RANS Nusantara FC.
Hasil ini sekaligus membuat RANS Nusantara FC melanjutkan puasa kemenangan menjadi delapan laga.
Madura United 2-2 RANS Nusantara FC: Dalberto (55′), Tavinho (74′), Mitsuru Maruoka (78′), Francisco Rivera (90+6′)
Kartu Kuning: Tavinho (21′), Koko Ari (31′)
Susunan pemain Madura United vs RANS Nusantara FC:
Madura United: 1-Lucas Frigeri; 4-Cleberson, 76-Dodi Alekvan Djin, 33-Koko Ari, 72-M Anwar Rifai, 42-Feby Ramzy Wirawan (Rizki Ariansyah-66′), 8-Hugo Gomes, 94-Dalberto, 7-Francisco Rivera, 77-Malik Risaldi, 30-Salim Akbar Tuharea (Bayu Gatra-79′)
Pelatih: Mauricio Souza
RANS Nusantara FC: 97-Hilman Syah; 3-Angelo Rafael, 5-Dallen Doke (Marckho Merauje-73′), 26-Francisco Pereira Carneiro, 45-Taufik Hidayat, 31-Antonius Florido Tuna (Rizky Pellu-46′), 66-Mitsuru Maruoka, 17-Paulo Sitanggang (Erwin Ramdani-62′), 20-Irfan (Antoni Putro-62′), 9-Kenshiro Michael Daniels (Evandro Brandao-30′), 7-Tavinho
Pelatih: Eduardo Almeida.