Score – Yeo Jia Min kalah lewat pertarungan sengit dari pemain unggulan kedelapan asal China, Wang Zhi Yi.
Duel berlangsung selama tiga gim dalam waktu 56 menit pada laga yang dihelat di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (24/1/2024).
Yeo tampil baik sepanjang pertandingan bahkan membuka gim pertama dengan kemenangan yang cukup telak.
Akan tetapi dia harus mengakui keunggulan lawannya, dengan skor 21-9, 15-21, 18-21.
Yeo sebenarnya memiliki peluang pada gim ketiga usai membalikkan keadaan menjadi 13-11 usai tertinggal satu angka pada jeda interval.
Namun kedudukan kembali berimbang usai pukulan backhand menyilang Yeo sedikit jatuh diluar garis permainan Wang di sebelah kiri.
Permainan dengan reli-reli panjang terus terjadi dalam duel antara kedua pemain.
Yeo sebenarnya sangat baik meladeni permainan tangguh dari Wang. Sayangnya dia lebih banyak yang sering melakukan kesalahan dalam adu reli.
Yeo banyak kehilangan angka, sebaliknya Wang berhasil mencetak tujuh angka beruntun dari tertinggal 11-13 menjadi 18-13.
Wang terus menekan pertahanan Yeo yang tampak sudah kehilangan fokus.
Yeo akhirnya bisa memutus rentetan poin Wang usai melepaskan smes menyilang yang tak mampu dijangkau lawan.
Namun setelah itu saat masih tertinggal 14-19, Yeo mendapatkan perawatan medis pada kaki sebelah kanannya di area mata kaki.
Kendati begitu, Yeo justru berhasil mencuri empat angka beruntun untuk memperkecil ketertinggalan menjadi 18-19.
Tetapi kesalahan pengembalian bola membuat Wang mencetak match point duluan.
Hingga kesalahan yang sama akhirnya menyudahi perlawanan ratu bulu tangkis Singapura di depan Juara Asia 2022 itu.
Wang sampai dibuat emosional usai meraih poin kemenangannya. Dia melakukan selebrasi dengan membanting raketnya.
Hasil ini tetap menjaga rekor Wang atas Yeo belum pernah kalah dalam tiga kali pertandingan.