Hasil dan Klasemen Liga Inggris – Man United 8 Poin dari 4 Besar, Liverpool Nyaman di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Inggris – Man United 8 Poin dari 4 Besar, Liverpool Nyaman di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Inggris – Man United 8 Poin dari 4 Besar, Liverpool Nyaman di Puncak

Score – Matchweek 21 Liga Inggris 2023-2024 kembali digelar pada akhir pekan ini, tepatnya pada Minggu (14/1/2024) waktu setempat.

Akan tetapi, hanya ada dua pertandingan yang digelar, yakni Everton vs Aston Villa dan Manchester United vs Tottenham Hotspur.

Pertandingan antara Everton dan Aston Villa digelar lebih dulu di Stadion Goodison Park.

Meski bertindak sebagai tuan rumah, Everton mendapatkan perlawanan ketat dari Aston Villa.

Kedua tim sama-sama melakukan jual-beli serangan untuk mencetak gol pertama mereka pada laga tersebut.

Namun, hingga pertandingan selesai, tidak ada satu gol pun yang tercipta, baik dari Everton maupun Aston Villa.

Dengan demikian, laga berakhir imbang tanpa gol dan dua tim sama-sama meraih satu poin.

Meski hanya bermain imbang, Aston Villa masih berada di posisi ketiga klasemen sementara Liga Inggris musim ini.

The Villans telah mengumpulkan 43 poin dari 21 pertandingan.

Sementara itu, Everton masih berjuang di posisi ke-17 alias satu setrip di atas zona degradasi.

The Toffees baru mengoleksi 17 poin dari 21 pertandingan.

Mereka hanya terpaut satu poin dari Burnley yang berada di posisi ke-18 atau zona degradasi.

Setelah pertandingan Everton vs Aston Villa selesai, laga antara Manchester United dan Tottenham Hotspur pun dimulai.

Dalam laga tersebut, Manchester United bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Tottenham Hotspur di Stadion Old Trafford.

Meski bertindak sebagai tuan rumah, Manchester United tidak mampu mendominasi penguasaan bola atas Tottenham.

Namun, hal itu tidak membuat Setan Merah gagal mengacaukan barisan pertahanan The Lilywhites.

Bahkan, Manchester United sudah berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-3 berkat gol penyerang andalan mereka, Rasmus Hojlund.

Baca Juga  Alfreandra Dewangga OTW Susul Timnas U-23 Indonesia ke Prancis, Ini Kabar Terbaru Elkan Baggott dan Justin Hubner

Gol Hojlund rupanya langsung dijawab oleh Tottenham enam belas menit kemudian melalui aksi Richarlison.

Penyerang asal Brasil tersebut sukses mengoyak jala gawang Andre Onana untuk menyamakan kedudukan.

Sebelum turun minum, Marcus Rashford berhasil membuat tuan rumah kembali memimpin.

Golnya pada menit ke-40 menyudahi paruh pertama dengan skor 2-1 untuk keunggulan Manchester United atas Tottenham.

Di babak kedua, Tottenham tidak mau tinggal diam dan langsung mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-46.

Rodrigo Bentancur menjadi aktor utama untuk gol kedua tim tamu pada pertandingan tersebut.

Hingga laga selesai, skor 2-2 tetap bertahan dan tidak berubah sama sekali.

Hasil imbang tersebut rupanya mampu membuat Manchester United naik ke posisi ke-7 klasemen sementara Liga Inggris 2023-2024.

Saat ini, anak-anak asuh Erik ten Hag sudah mengumpulkan 32 poin dari 21 pertandingan.

Manchester United hanya terpaut delapan poin dari posisi ke-4 yang dihuni oleh Arsenal.

Akan tetapi, Manchester United masih terpaut jauh dari Liverpool yang berada di posisi puncak klasemen sementara.

Liverpool saat ini sudah mengumpulkan 45 poin, tetapi baru bermain sebanyak 20 kali.

The Reds baru akan melakoni pertandingan melawan Bournemouth di Vitality Stadium pada Minggu (21/1/2024) waktu setempat atau pukul 23.30 WIB.

Sementara itu, Tottenham masih bertahan di posisi ke-5 dengan raihan 40 poin dari 21 laga.

Klasemen Liga Inggris 2023-2024