Harry Maguire Batal Pindah ke West Ham karena Terlalu Cinta Manchester United

011613100 1677724630 830 556 score.co.id – Live Score Tercepat dan Berita Bola Hari Ini

1441943988 score.co.id – Live Score Tercepat dan Berita Bola Hari Ini

Score – Keinginan Manchester United menjual Harry Maguire ke West Ham batal setelah tak menemui kesepakatan di tingkat individu. Hal itu diungkapkan jurnalis sepak bola asal Italia, Fabrizio Romano yang mengutip salah satu sumber yang dekat dengan Harry Maguire .

“Harry menghargai ketertarikan West Ham , tetapi tak menemui kesepakatan di tingkat individu,” sebut Fabrizio Romano melalui cuitan di akun Twitter pribadinya pada 16 Agustus 2023.

“Harry akan bertahan di Manchester United . Dia sangat mencintai klub itu dan percaya akan mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain,” sebut Fabrizio Romano lagi.

Harry Maguire didatangkan Manchester United dari Leicester City pada 2019 dengan nilai 80 juta poundsterling atau sekira Rp1,5 triliun. Nilai transfer itu menjadikan bek berkebangsaan Inggris itu sebagai bek termahal di dunia.

Namun, penampilan Harry Maguire di Manchester United kerap dikritik para suporter. Harry Maguire tak jarang melakukan kesalahan yang menyebabkan tim kebobolan.

Penyebab lain Man United gagal menjual Harry Maguire ke West Ham adalah Maguiremenuntut gaji yang lebih tinggi dari kesepakatan awal senilai 120.000 poundsterling per minggu atau sekira Rp2,3 miliar, menjadi 190.000 poundsterling atau sekira Rp3,6 miliar per minggu. Keinginannya itu ditolak West Ham .

Selain itu, Harry Maguire juga dikabarkan menolak komunikasi dengan manajer West Ham , David Moyes, untuk bernegosiasi soal kesepakatan pribadinya. Akibatnya, West Ham mundur dan kini mencari pemain belakang lain.

Direktur Olahraga West Ham , Tim Steidten, kabarnya kini mengincar bek Bayer Leverkusen berusia 22 tahun, Ivorian Kossounou.

Menurutnya, Bayer Leverkusen terbuka dengan opsi pinjaman dengan kemungkinan pembelian permanen pada kesempatan selanjutnya.***

Exit mobile version