Harapan Tinggi Mark Klok untuk Persib, Ingin Kawinkan Dua Gelar Ini

1716880931952 SCORE.CO.ID

SCORE.CO.ID – Gelandang naturalisasi Persib Bandung, Marc Klok optimistis bisa melangkah sebagai tim juara setelah menang telak 3-0 atas Madura United di leg pertama final Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (26/5/2024) malam.

Klok ingin sekali klub kebanggaannya bisa menyabet gelar Championship Series, juga ingin mengawinkan gelar ini dengan Piala AFF 2024 nantinya. Tetapi Gelandang berusia 31 tahun ini menyebut Madura tak bisa diremehkan begitu saja meski klubnya sudah menang telak 3-0.

Menyebut Madura Tim Bagus

“Kami optimistis, tapi sepak bola adalah sepak bola, semua tahu dalam 90 menit harus kasih maksimal agar bisa juara tahun ini,” ujar Marc Klok.

“Madura United tim yang bagus, kami harus fokus, belum bisa selebrasi, belum bisa euforia. Tapi pasti 3-0 enak,” imbuh Marc Klok.

“Kemarin saya ada ketarik otot di sesi latihan, saya sedih sekali tapi saya percaya tim, saya percaya semua pemain, ini bukan untuk saya dan untuk tim. Pertandingan berikutnya saya siap lagi untuk main,” cetus Klok.

“Saya bangga dengan hasil leg pertama, satu langkah lebih dekat untuk mewujudkan mimpi, bagi saya, bagi Bandung, dan bagi semuanya. Sedikit lagi dan saya harus siap leg kedua nanti,” tambah Klok pada SCORE.CO.ID, Selasa (28/5).

Ingin Kawinkan Championship Series dengan Piala AFF 2024

Ambisi tinggi dipasang Marc Klok tahun ini. Gelandang Persib Bandung itu ingin mengawinkan gelar juara BRI Liga 1 2023/2024 dengan trofi Piala AFF 2024 bersama Timnas Indonesia sesuai misi pribadinya ini.

Sudah menyebut Madura United Tim bagus juga Klok ingin mempersembahkan gelar turnamen pramusim, Piala Menpora 2021, ke Persija Jakarta.

Sekarang, pemain berusia 31  tahun itu selangkah lagi membawa Persib sebagai juara BRI Liga 1 2023/2024.

Marc Klok berharap dapat masuk skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024. Turnamen yang kini bernama Piala ASEAN itu akan digelar pada 23 November-21 Desember 2024.

“Saya belum mendapatkan gelar pemain terbaik BRI Liga 1 dan belum mempersembahkan trofi bersama Timnas Indonesia. Semoga selanjutnya Piala AFF 2024,” imbuh Marc Klok.

1716880939779 SCORE.CO.ID

Untuk saat ini, Marc Klok tidak dipanggil ke Timnas Indonesia yang akan menghadapi Timnas Irak pada 6 Juni 2024 dan Timnas Filipina pada lima hari berselang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Exit mobile version